Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

United E-Motor Andalkan Teknologi Remote Keyless System untuk Keamanan Motor Listrik Buatannya

remote keyless system memberikan kemudahan pengendara dalam menyalakan maupun mematikan motor tanpa perlu menggunakan kunci

Penulis: Lita Febriani
Editor: Sanusi
zoom-in United E-Motor Andalkan Teknologi Remote Keyless System untuk Keamanan Motor Listrik Buatannya
HO
pabrikan sepeda motor listrik United E-Motor mengandalkan teknologi remote keyless system untuk menjamin keamanan produk buatannya. remote keyless system memberikan kemudahan pengendara dalam menyalakan maupun mematikan motor tanpa perlu menggunakan kunci 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Terang Dunia Internusa (TDI) selaku pabrikan sepeda motor listrik United E-Motor mengandalkan teknologi remote keyless system untuk menjamin keamanan produk buatannya.

Teknologi ini juga membuat pengguna tidak perlu lagi memutar anak kunci untuk menghidupkan motor mereka.

teknologi remote keyless system
teknologi remote keyless system

Head of Division United E-Motor Awan Setiawan, menjelaskan PT Terang Dunia Internusa (TDI) terus melakukan inovasi, termasuk pada teknologi remote keyless system.

Baca juga: Digelar 5 Hari, Diikuti 81 Brand, PEVS 2023 Raup Nilai Transaksi Hingga Ro 289 Miliar

"Tidak hanya dari bentuk dan desain saja, namun meliputi sistem penyerta yang diterapkan di setiap motor listrik kami," tutur Awan, Senin (22/5/2023).

Menurut Awan, remote keyless system memberikan kemudahan pengendara dalam menyalakan maupun mematikan motor tanpa perlu menggunakan kunci. Pemilik kendaraan cukup membawa perangkat remote kecil.

Baca juga: Rekomendasi Motor Listrik Subsidi Berdesain Atraktif dan Harga di Bawah Rp 20 Juta di PEVS 2023

"Itu juga berfungsi sebagai sistem kunci sekaligus alarm layaknya yang digunakan pada mobil. Sistem starter otomatis tersebut diterapkan pada keempat tipe United E-Motor," ungkap Awan.

Berita Rekomendasi

Awan menambahkan, United E-Motor tidak hanya menawarkan fungsi kemudahan dan keamanan, namun pihaknya juga menambah aksen dinamis, serta futuristik.

"Dengan Desian futuristik, ini menjadi nilai tambah dari setiap produk yang kami tawarkan," ucapnya.

Seperti yang diketahui, United E-Motor telah merilis beberapa tipe motor listrik di pasaran, yakni T1800, TX1800 dan TX3000.

Sebagai informasi, ketiga produk Unite E-Motor saat ini menerima subsidi motor listrik Rp 7 juta dari pemerintah.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas