Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Tingkat Kegelapan Kaca Film yang Ideal untuk Jaga Privasi Berkendara

Aplikasi tingkat kegelapan yang berbeda ini, menurut Linda, terdapat pada V-KOOL Ultimate Solitaire dan Diamond Series

Penulis: Choirul Arifin
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Tingkat Kegelapan Kaca Film yang Ideal untuk Jaga Privasi Berkendara
ISTIMEWA
Linda Widjaja, Wakil Presiden Direktur PT V-Kool Indo Lestari. 

Laporan Wartawan Tribunnews, Choirul Arifin

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kaca film yang gelap atau lebih gelap sangat disukai pengguna dan pemilik mobil di Indonesia dengan alasan mampu memberikan privasi yang lebih baik bagi penumpang di dalamnya.

Tapi sebenarnya berapa tingkat kegelapan kaca film yang ideal menurut perusahaan kaca film? Vice President Director PT V-KOOL Indo Lestari, Linda Widjaja mengatakan, untuk kaca depan, pemilik kendaraan bisa memilih VK70 atau kaca film dengan tingkat kegelapan 20 persen), VK40 (tingkat kegelapan 40 persen), atau VK30 (tingkat kegelapan 50 persen).

Sedangkan untuk kaca samping dan belakang, pemilik kendaraan bisa menggunakan VK10 (kegelapan 80 persen) atau VIP (kegelapan 60 persen) yang akan menjamin privasi dan kenyamanan berkendara.

Baca juga: Eni Lubricant Perluas Penggantian Oli Mobil Ambulans Milik PMI

Aplikasi tingkat kegelapan yang berbeda ini, menurut Linda, terdapat pada V-KOOL Ultimate Solitaire dan Diamond Series yang merupakan kaca film tipe tertinggi V-KOOL.

Dia mengatakan, kaca film ini didukung dengan teknologi tinggi multi-layer sputtered metal yang diperkuat dengan emas yang sangat baik dalam memantulkan panas. Kaca film premium ini memiliki performa tertinggi untuk menolak panas.

"Peran kaca film meredam panas dari sinar matahari ke dalam kabin mobil sehingga suhu di dalam kabin mobil bisa lebih dingin, Karena itulah memasang kaca film terbaik sangat penting dilakukan,” ungkap Linda dia acara temu media di Jakarta, Rabu, 7 Juni 2023.

Berita Rekomendasi

Linda memaparkan, penggunaan kaca film ini terlihat dari dalam kabin terlihat sangat terang saat memandang keluar. Namun dari luar terlihat gelap dan hal ini bisa menambah privasi penumpang di kabin.

"Banyak orang beranggapan bahwa semakin gelap tingkat kepekatan sebuah kaca film, maka semakin adem di dalam kabin karena penolakan panas dan sinar ultravioletnya jadi lebih besar, ya itu bukan hal yang istimewa. Tapi kalau kaca film yang terlihat clear (tingkat kepekatannya minim) namun penolak panas dan sinar ultra violetnya lebih baik dari versi yang lebih pekat, itu baru istimewa," ujar Linda Widjaja.

Di jajaran produk V-KOOL yang dipasarkan di Indonesia pun, menurut dia, varian untuk clear ini cukup lengkap. Bahkan untuk tipe V-KOOL Ultimate Solitaire dan

Linda mengatakan, di industri otomotif nasional, kaca film ini justru menjadi rekomendasi untuk kendaraan-kendaraan premium dan menjadi kaca film bawaan (OEM) untuk konsumen mereka. Jadi ketika membeli mobil-mobil premium itu, sudah dilindungi dengan kaca film terbaik sesuai dengan target pasarnya.

Momen Pemutaran Transformers

Sementara itu, memanfaatkan demam rilis film Transformers terbaru, V- KOOL dan Hasbro menjalin kerja sama yang memungkinkan konsumen memiliki merchandise resmi Transformers untuk pembelian kaca film full (kaca depan, kaca samping dan kaca belakang) seri Ultimate Solitaire dan Diamond.

Dia mengatakan, program ini berlaku mulai 15 Juni hingga 15 Juli 2023.

Baca juga: Dari Servis Overhaul Hingga Bengkel Isuzu Berjalan, Ini Deretan Program Astra Isuzu Saat Lebaran

"Film Transformers terbaru ini sudah lama dinantikan khalayak di seluruh dunia, termasuk di Indonesia. Momentum ini kesempatan bagi para pelanggan memiliki merchandise resmi Transformers. Pemutaran film ini berikut merchandisenya bisa menjadi sarana pendukung promosi yang kuat,” kata dia.

Transformers adalah robot mirip manusia yang hidup dengan kemampuan unik untuk berubah menjadi kendaraan atau binatang buas. Dua karakter utama Transformers adalah Autobots yang heroik dan Decepticons yang jahat, dua faksi robot alien yang berperang memperebutkan Allspark dan mengubah nasib Cybertron. Brand Transformers dimiliki oleh perusahaan mainan Amerika, Hasbro.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas