Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Dukung Layanan Purna Jual Chery, CSI Distribusikan Service Car kepada 8 Dealer 3S

Layanan Service Car Chery ini bisa diakses melalui Call Center Chery dan Whatsapp Grup Konsumen Chery yang saat ini ada.

Penulis: Choirul Arifin
Editor: Seno Tri Sulistiyono
zoom-in Dukung Layanan Purna Jual Chery, CSI Distribusikan Service Car kepada 8 Dealer 3S
HO
Serah terima armada Service Car Chery kepada 8 jaringan diler resmi Chery di Jakarta dan sekitarnya. Armada Service Car Chery ini menggunakan SUV Tiggo 7 Pro. 

Laporan Wartawan Tribunnews, Choirul Arifin

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Seiring penerimaan konsumen yang bagus terhadap mobil-mobil SUV yang dipasarkannya di Indonesia, pemain pendatang baru di industri otomotif PT Chery Sales Indonesia (CSI) kini meningkatkan layanan purna jualnya dengan penyediaan layanan mobile service di jaringan diler resminya.

Serah terima unit kendaraan untuk armada bengkel atau service car dilakukan hari ini oleh manajemen CSI kepada 8 perwakilan diler Chery di Jakarta dan sekitarnya, Jumat 1 September 2023.

President PT Chery Sales Indonesia dan Vice President Chery International Shawn Xu mengatakan, penyerahan unit service car kepada 8 diler Chery ini merupakan komitmen dari layanan Service Car untuk para konsumen Chery sekaligus sebagai salah satu implementasi dari 6 Star Service Chery demi memudahkan para pemilik mobl Chery dalam melakukan perawatan kendaraanya.

Baca juga: Omoda 5 EV Jadi Strategi Chery Wujudkan Era Baru Mobilitas Berkelanjutan di Indonesia

"Layanan Service Car adalah salah satu layanan solutif yang akan tersedia di semua jaringan diler 3S Chery. Hari ini, PT Chery Sales Indonesia menyerahkan delapan unit Service Car kepada perwakilan diler agar layanan ini dapat segera dirasakan oleh para Chery Family, dan akan terus berlanjut sesuai perkembangan jaringan dealer,” ujar Shawn Xu.

Disebutkan, kualitas layanan Service Car tetap konsisten sesuai standar 6 Star Service Chery dan mudah diakses oleh konsumen didukung tim mekanik yang sigap di setiap bengkel diler Chery.

Vice President PT Chery Sales Indonesia Harry Kamora mengatakan, layanan Service Car Chery ini bisa diakses melalui Call Center Chery dan Whatsapp Grup Konsumen Chery yang saat ini ada.

Berita Rekomendasi

Layanan Service Car ini mencakup bantuan penanganan dalam situasi darurat di jalan maupun pelayanan di rumah pemilik mobil Chery.

Layanan Service Car ini seluruhnya menggunakan SUV Chery Tiggo 7 Pro. SUV ini memiliki torsi mesin 210 Nm sehingga kuat menempuh dan menjangkau di segala medan. Kabinnya yang luas juga dapat menampung peralatan kerja mekanik Chery.

"Selama ini pemilik mobil Chery sudah memanfaatkan jaringan bengkel resmi kita untuk servis berkala kendaraannya. Mereka 100 persen balik ke kita. Kan nggak mungkin ke bengkel umum untuk servis berkalanya," ungkap Harry Kamora.

Ekosistem Mobil Bekas

Harry Kamora menambahkan, selain menyiapkan armada Service Car pihaknya juga menyiapkan ekosistem penjualan mobil bekas Chery bekerja sama dengan marketplace mobil bekas dan pelaku bisnis mobil seken di Tanah Air.

"Pembentukan ekosistem used cari itu penting karena membantu customer yang akan mennjual mobilnya. Konsepnya sudah ada dan sudah kita siapkan. Kita tak bisa abaikan yang second layer karena itu kita harus siapin ekosistemnya," beber Harry Kamora.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas