Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

5 Mobil Bekas Harga Rp 100 Jutaan di Awal Tahun 2024

Segmen pasar mobil bekas masih terus diminati kalangan konsumen dengan budget terbatas, namun ingin tetap memiliki kendaraan roda empat

Penulis: Lita Febriani
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in 5 Mobil Bekas Harga Rp 100 Jutaan di Awal Tahun 2024
TRIBUNNEWS.COM/Firda Fitri Yanda
Ilustrasi Mitsubishi Xpander 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Segmen pasar mobil bekas masih terus diminati kalangan konsumen dengan budget terbatas, namun ingin tetap memiliki kendaraan roda empat pribadi.

Permintaan yang cukup tinggi, menjadikan pasar mobil bekas tidak pernah sepi peminat setiap tahunnya. Dengan harga yang jauh lebih terjangkau, calon konsumen pun bisa mendapatkan mobil berkualitas dengan tahun muda.

Akan tetapi, sebelum membeli mobil bekas, Tribunners harus teliti. Cek kondisi fisik, mesin, hingga kelengkapan surat-surat kendaraan tersebut.

Baca juga: Toyota Siapkan Layanan Trade-in Hingga Langganan Mobil Baru di IIMS 2024

Bagi Tribunners yang berminat meminang mobil bekas, bisa ikuti rekomendasi merek mobil bekas murah harga Rp 100 jutaan berikut ini.

Honda Brio
Honda Brio (dok. Honor Indonesia)

1. Honda Brio AT 2017

Rekomendasi mobil bekas pertama yang menarik untuk dimiliki adalah Honda Brio dengan Automatic Transmission (AT) tahun 2017. Honda Brio menjadi salah satu mobil Low Cost Green Car (LCGC) yang banyak diminati pada segmen pasar city car.

Desainnya yang compact membuat mobil ini nyaman dikendarai di jalanan perkotaan yang padat. Selain fungsinya, desain Honda Brio tahun 2017 juga jauh lebih modern dibanding versi tahun sebelumnya.

BERITA REKOMENDASI

Sebagai mobil jenis city car, transmisi automatic pada mobil ini juga tidak membuat pengemudi cepat lelah saat berada di tengah kemacetan karena hanya perlu gas atau rem saja.

Berdasarkan situs jual beli mobil bekas OLX, Honda Brio tahun 2017 dibanderol dengan harga mulai dari Rp 131 juta.

2. Daihatsu Ayla MT 2017

Dengan harga yang jauh lebih murah dari Brio, Daihatsu Ayla menjadi pilihan LCGC lainnya yang menarik untuk dimiliki pada tahun 2024.

Baca juga: Spesifikasi Honda BR-V N7X Edition yang Muncul Pertama Kali di IIMS 2024

Mobil dengan kapasitas 5 tempat duduk ini menjadi salah satu pilihan banyak orang, khususnya bagi yang mencari mobil pertama.

Daihatsu Ayla
Daihatsu Ayla (daihatsu)

Dengan ukuran yang kecil, mobil ini cocok digunakan untuk pasangan muda yang baru menikah. Kapasitas mesin 1.200 cc yang digunakan juga mendukung untuk berkendara dengan nyaman di jalanan perkotaan.


Pada versi Manual Transmission (MT), harga jualnya pun relatif cukup terjangkau. Daihatsu Ayla MT 2017 bisa Anda temukan mulai dari Rp 100 juta di situs jual beli mobil bekas OLX.

Penampakan Toyota Calya
Penampakan Toyota Calya (Otomotifnet)

3. Toyota Calya AT 2016

Mobil dengan jenis multi-purpose vehicle (MPV) masih menjadi salah satu yang banyak dicari di pasar otomotif Indonesia.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas