Pengecekan Kaki-kaki Mobil Harus Gunakan Alat yang Tepat
Bengkel Jantrakakikaki memberikan garansi 1 sampai 2 tahun untuk setiap pengerjaan kaki-kaki mobil konsumen.
Penulis: Lita Febriani
Editor: Sanusi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mobil tetap nyaman digunakan apabila kondisi kaki-kakinya selalu terawat. Perawatannya pun wajib dilakukan secara berkala dan menggunakan alat yang tepat.
Bengkel Jantrakakikaki yang spesialis pada pengerjaan kaki-kaki menyarankan pengecekan bagain bawah kendaraan tersebut dengan alat yang tepat agar diagnosa kerusakan bisa lebih tepat.
Baca juga: Daftar 22 Bengkel Auto2000 di Jakarta yang Sediakan Uji Emisi Gratis
Pengecekan kaki-kaki mobil di bengkel ini menggunakan Scissor Lift dan Shaking Machine. Keduanya merupakan alat canggih yang membantu mendeteksi kerusakan komponen kendaraan secara detail.
"Kami selalu mengedepankan kenyamanan konsumen saat berkendara. Jadi, bunyi sekecil apapun bisa kita temukan dan perbaiki agar konsumen bisa berkendara dengan aman dan nyaman," tutur CEO Jantrakakikaki J Al-Rasyid, Senin (25/4/2024).
Jantrakakikaki juga menyediakan perawatan untuk Rack Steer/Electric Power Steering (EPS), Shock Absorber, Bubut Disc Brake, penggantian Bearing dan Kampas Rem, Spooring-Balancing hingga Finish Balancing,
Bengkel Jantrakakikaki memberikan garansi 1 sampai 2 tahun untuk setiap pengerjaan kaki-kaki mobil konsumen.
"Setiap pengerjaan di bengkel kami, ada garansi 1 hingga 2 tahun dan program member card JantraRoyale. Konsumen juga bisa mengklaim garansi di seluruh workshop Jantrakakikaki," ucap Rasyid.
Baca juga: Persiapan Mudik, 16 Bengkel Rekanan Sompo Insurance Ini Layani Cek Kendaraan Gratis
Jantrakakikaki sudah memiliki 16 cabang yang tersebar di Pulau Jawa sampai Bali, diantaranya Jakarta, Tangerang Selatan, Serang, Tasikmalaya, Cirebon, Semarang, Solo Manang, Solo Mojolaban, Purwokerto, Yogyakarta, Jember, Kediri, Malang, Sidoarjo, Denpasar Barat dan Denpasar Utara.