5 Fakta Menarik Film Cek Toko Sebelah 2 yang Tayang di Bioskop Mulai 22 Desember 2022
Inilah deretan fakta menarik film Cek Toko Sebelah 2, tayang di bioskop mulai tanggal 22 Desember 2022, dibintangi Ernest Prakasa dan Laura Basuki.
Penulis: Rizka Rachmania
Parapuan.co - Kawan Puan, yuk, intip sederet fakta menarik film Cek Toko Sebelah 2 yang sudah tayang di bioskop mulai tanggal 22 Desember 2022.
Film Cek Toko Sebelah 2 masih mengikuti cerita keluarga Koh Afuk, dengan latar waktu saat dirinya sudah menutup toko.
Namun kali ini konflik lebih diarahkan ke rumah tangga Yohan (Dion Wiyoko) dan Ayu (Adinia Wirasti) serta persiapan pernikahan Erwin (Ernest Prakasa) dan Natalie (Laura Basuki).
Merangkum dari Parapuan.co, berikut deretan fakta menarik film Cek Toko Sebelah 2 yang jadi alasan kamu wajib nonton!
1. Kolaborasi Ernest Prakasa dan Meira Anastasia
Cek Toko Sebelah 2 masih jadi karya kolaborasi pasangan suami istri Ernest Prakasa dan Meira Anastasia.
Ernest dalam film ini berperan sebagai sutradara sekaligus penulis skenario dan pemain.
Sementara itu, Meira Anastasi berperan sebagai ko-sutradara dan penulis skenario Cek Toko Sebelah 2.
Sebelumnya pun di Cek Toko Sebelah, Ernest Prakasa dan Meira Anastasia juga berkolaborasi melahirkan karya film tersebut.
Baca Juga: Ada Atta Halilintar sebagai Pahlawan, Intip Sinopsis Film Ashiap Man
2. Cerita yang Relevan dengan Kehidupan
Cerita tentang restu yang tak didapat saat sudah mantap menikah, permintaan dari mertua yang bertolak belakang dengan keinginan kita, adalah cerita yang relevan.
Kisah seperti itu kerap terjadi di masyarakat, dimana Kawan Puan pun mungkin pernah mengalaminya.
Lalu juga konflik dan perbedaan pendapat antara orang tua dan anak adalah bagian dari kehidupan sehari-hari.
Kawan Puan akan menemukan kisah yang relevan dengan kehidupan saat menyaksikan film Cek Toko Sebelah 2.
3. Laura Basuki Gantikan Gisella Anastasia
Film Cek Toko Sebelah 2 menggandeng Laura Basuki sebagai pemeran Natalie yang pada film pertamanya diperankan oleh Gisella Anastasia.
Penggantian pemain karakter perempuan utama dalam film Cek Toko Sebelah 2 ini berhubungan dengan cerita yang akan diusung di dalamnya.
Ernest Prakasa sebagai sutradara pernah menyampaikan kalau Laura Basuki cocok memerankan karakter Natalie yang di film kedua ini lebih menonjol sosoknya.
Baca Juga: Film Reflect, Animasi Pertama Disney dengan Karakter Perempuan Plus Size
"Setiap karakter mencari pemeran berdasarkan kebutuhan. Natalie, yang sebelumnya adalah supporting character, di sini berubah menjadi main character," ucap Ernest Prakasa.
"Untuk itu saya merasa membutuhkan penyesuaian kembali untuk menghidupkan karakter Natalie sesuai kebutuhan skenario Cek Toko Sebelah 2," tambahnya.
4. Konflik Keluarga dan Pasangan
Konflik yang diusung dalam Cek Toko Sebelah 2 adalah tentang keluarga dan pasangan, dimana ini akan sangat menonjol terlihat dari Erwin (Ernest Prakasa) dan Yohan (Dion Wiyoko).
Karakter Erwin akan menghadapi tantangan untuk mendapatkan restu yang tak berjalan mulus dari ibunda kekasihnya.
Erwin sudah mantap akan menikah dengan Natalie (Laura Basuki) namun restu orang tua Natalie belum mereka kantongi.
Sementara itu, Yohan akan menghadapi masalahnya sendiri, yakni ketika Koh Afuk (Chew Kinwah) minta cucu padanya.
Yohan dan Ayu (Adinia Wirasti) sudah lima tahun menikah namun belum memiliki anak. Ayu sendiri bahkan terpikir untuk freechild.
Namun Koh Afuk meminta cucu pada mereka berdua sebagai teman untuk masa pensiunnya.
5. 6 Tahun Pasca Film Pertama
Cek Toko Sebelah 2 adalah film yang dinantikan pasca enam tahun film pertamanya dirilis.
Kawan Puan yang sudah nonton film Cek Toko Sebelah mungkin sudah sangat menantikan atau mungkin penasaran dengan Cek Toko Sebelah 2.
Butuh waktu lama memang untuk film kedua ini tayang, namun latar waktu di filmnya nanti akan dibuat selang satu bulan setelah latar film pertama.
Nah, Kawan Puan, itu tadi alasan nonton film Cek Toko Sebelah 2 yang sudah tayang di bioskop tanggal 22 Desember 2022.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Film Rumah Kaliurang yang Diangkat dari Urban Legend Indonesia
(*)