Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Jokowi Sowan Ke Seknas Jokowi Sore Ini

Joko Widodo mengatakan dirinya akan menyambangi kantor Sekretariat Nasional (Seknas) Jokowi

Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Jokowi Sowan Ke Seknas Jokowi Sore Ini
Warta Kota/Henry Lopulalan
Gubernur DKI Joko Widodo mengamati koleksi Museum Sumpah Pemuda, Jalan Kramat, Senen, Jakarta Pusat, Minggu (16/3/2014). Calon presiden Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) dan juru kampanye Jokowi memulai kampanye dengan mengunjungi tempat bersejarah. (Warta Kota/Henry Lopulalan) 

Laporan Wartawan TRIBUNnews.com, Nicolas Timothy

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bakal Calon Presiden PDI Perjuangan, Joko Widodo mengatakan dirinya akan menyambangi kantor Sekretariat Nasional (Seknas) Jokowi sore ini, Rabu (19/3/2014).

"Iya ke sana. Kenapa? Mau ke Seknas?" ujar Joko Widodo atau akrab disapa Jokowi di luar pagar Balai Kota, Jakarta.

Jokowi tidak menjawab ketika ditanya siang ini terkait informasi bahwa ia menyambangi kantor Seknas yang lokasinya bersebelahan dengan kediaman mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla di Jalan Brawijaya, Jakarta Selatan ini.

Pria yang masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta ini mengaku kedatangannya ke Seknas Jokowi bukanlah keinginan pribadinya, namun ia diundang langsung oleh Seknas.

"Apapun, Kalau saya diundang tidak datang juga tidak enak, siapapun mengundang saya, saya datang," kata Jokowi.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas