Hitung Cepat LSN: PDIP Unggul Perolehan Suara Sementara
PDIP sementara ini unggul dengan perolehan 20,53 persen suara.
Editor: Rendy Sadikin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Lembaga Survei Nasional bekerja sama dengan Lembaga Klimatologi Politik melakukan quick count atau hitung cepat Pemilu 2014, Rabu (9/4/2014). Hingga pukul 16.25 WIB, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan sementara ini unggul dengan perolehan 20,53 persen suara.
Data yang masuk sampai pukul 16.25 WIB sebesar 35,07 persen, atau 701 TPS dari 2000 TPS yang dijadikan sampel oleh LSN.
Berikut perolehan sementara quick count LSN :
1. Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan 20,53 persen
2. Partai Golongan Karya 13,83 persen
3. Partai Gerindra 12,9 persen
4. Partai Demokrat 10,96 persen
5. Partai Amanat Nasional 7,67 persen
6. Partai Kebangkitan Bangsa 8,44 persen
7. Partai Persatuan Pembangunan 7,03 persen
8. Partai Keadilan Sejahtera 6,84 persen
9. Partai Nasional Demokrat 5,11 persen
10. Partai Hati Nurani Rakyat 4,62 persen
11. Partai Bulan Bintang 1,22 persen
12. Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia 0,85 persen
Survei LSN menggunakan metode multistage random sampling dengan margin of error sebesar 1 persen. Survei ini dibiayai oleh LSN bekerjasama dengan J TV dan dan Lembaga Klimatologi Politik. Hasil quick count bukan merupakan hasil resmi pemilu. Hasil resmi perolehan suara pemilu legislatif akan diumumkan oleh KPU.