Cak Imin Prihatin Selebaran Gelap Sudutkan Jokowi-JK
Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar atau yang akrab dipanggil cak Imin, geram dengan selebaran yang sudutkan Jokowi-JK.
Editor: Hasanudin Aco
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurmulia Rekso Purnomo
TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar atau yang akrab dipanggil cak Imin, mengaku geram dengan isu yang beredar di Jawa Timur, terkait kebijakan pasangan Joko Widodo (Jokowi) - Jusuf Kalla (JK) jika kedua pasangan itu menang.
Dalam acara Tasyakuran Kemenangan PKB Jawa Timur, di Hotel Empire Palace Surabaya, Jawa Timur, Minggu (25/5/2014), Cak Imin mengatakan bahwa belakangan di Jawa Timur banyak selebaran, yang berisi isu miring soal jika Jokowi - JK menang maka Menteri Agama akan dijabat oleh seorang warga Syiah.
"Dari zaman reformasi sampai sekarang, menteri agama itu selalu dari NU (Nahdlatul Ulama), kalau Jokowi - JK menang, menterinya pasti juga dari NU," kata Cak Imin dihadapan kadernya.
Sementara JK yang duduk disebelah Cak Imin tersenyum mendengar pernyataan Cak Imin, lalu memebenarkan pernyataan tersebut.
"Pasti itu," ujarnya singkat.
Dalam kesempatan itu Cak Imin juga mengingatkan kadernya yang merupakan warga NU itu untuk mendukung kemenangan Jokowi - JK. Kata Cak Imin JK adalah warga NU, dan sudah seharusnya sesama NU saling mendukung.
"Kalau ada calon presiden dari warga NU, kenapa harus pilih yang lain," jelasnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.