Hatta Rajasa Bersin Cium Aroma Cabai di Pasar Induk Cibitung
Hatta tiba di pasar induk Cibitung pada pukul 12.00 WIB yang sebelumnya mengunjungi pondok pesantren Yapink.
Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, BEKASI - Calon wakil presiden Hatta Rajasa juga mengunjungi pasar induk Cibitung dalam rangkaian kampanyenya di kawasan Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (7/6/2014). Sebelumnya, Hatta juga berinteraksi di pasar tradisional Tambun.
Hatta tiba di pasar induk Cibitung pada pukul 12.00 WIB yang sebelumnya mengunjungi pondok pesantren Yapink. Hatta pun disambut antusias para pedagang maupun warga yang kebetulan berada di pasar induk tersebut.
Hatta pun langsung masuk ke dalam pasar induk begitu turun dari bus yang membawanya selama mengunjungi kawasan Bekasi. Pria berambut putih itu segera menyambangi kios-kios para pedagang yang menjajakan sayur mayur maupun bumbu masakan.
Kios pertama yang disambangi Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) adalah kios sayur mayur. Hatta membeli beberapa sayur mayur seperti tomat, wortel, kentang, dan sawi.
"Ini berapa harganya (sayuran)? Saya beli ini ya," kata Hatta kepada pedagang.
Hatta pun kemudian, kemudian mengeluarkan uang selembar Rp 100 ribu. Setelah itu, Hatta langsung menuju kios yang menjual bahan-bahan sembilan bahan pokok.
Hatta pun membeli gula di kios sembilan bahan pokok itu dan juga membeli kerupuk saat berada di pasar induk Cibitung tersebut. Tak lupa Hatta membeli jeruk peras sebanyak sepuluh kilogram.
"Jeruk peras ini baik bagus. Apalagi kalau jeruk lokal," ucap Hatta.
Hatta pun sempat mendatangi kios cabai yang terdapat di pasar induk Cibitung. Ada kejadian unik saat Hatta berada di kios cabai tersebut.
"Ini pedas banget ya (aroma cabai). Saya sampai bersin," kata Hatta yang bersin beberapa kali di kios cabai tersebut.
Setelah itu, Hatta pun segera keluar pasar induk Cibitung. Hatta lalu mendatangi pedagang yang menjual buah nangka.
"Mana yang jual nangka? Saya mau beli," katanya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.