Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jokowi-JK Dapat Dukungan dari Barisan Anak Kolong (BARAK)

Pasangan Capres/Cawapres Jokowi-JK mendapat amunisi dukungan segar dari Barisan Anak Kolong.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Jokowi-JK Dapat Dukungan dari Barisan Anak Kolong (BARAK)
Tribunnews.com/Nicolas Manafe
Joko Widodo. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pasangan Capres/Cawapres, Jokowi-JK mendapat amunisi dukungan segar dari Barisan Anak Kolong (BARAK). Mereka serius menyatakan dukungannya untuk pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla.

Anggota BARAK sendiri adalah kader dari Generasi Muda Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI-Polri (GM FKPPI).

BARAK lahir sesuai Rapimpus GM FKPPI di Batam yang telah memutuskan mendukung pasangan Prabowo-Hatta. Padahal disebutkan dalam AD/ART, organsiasi tersebut bersikap independen.

Kehadiran BARAK sendiri  menurut Sekretaris Nasional BARAK, Rolas M Pangaribuan untuk mengakomodir anak tentara-polisi yang ingin menyalurkan aspirasinya ke Jokowi-JK.

"Temen-Temen anak kolong yang belum terakomodir oleh GM FKPPI, maka BARAK lah yang bisa mengakomodir untuk menentukan pilihannya ke Jokowi-JK," kata Rolas M Pangaribuan di Cikini, Jakarta Pusat, Rabu (18/6/2014).

Hari Senin pekan depan, BARAK kata Rolas akan dideklarasikan, dan dapat dukungan dari para senior baik jenderal, sipil, tokoh partai politik dan pendiri GM FKPPI.

Rolas menuturkan pada Pilpres kali ini dihadapkan pada dua calon pemimpin nasional. Antara nomor 1 dan nomor 2. Bagi teman-teman yang mempunyai analisisi berbeda, BARAK melihat itu hal yang wajar. Namun, dengan kondisi bangsa saat ini bisa diselesaikan dengan baik jika dipimpin oleh Jokowi-JK.

BERITA TERKAIT

"Kerinduan kami sebagai anak kolong melihat realitas kondisi saat ini, kami membutuhkan pemimpin yang bisa memanusiakan manusia, bukan memanusiakan hewan. Dan kriteria baik itu ada pada Jokowi-JK," ujarnya.

Keanggotaan GM FKPPI sendiri di Jakarta ada di 170 komplek. Roles mengakui, 60 persennya mendukung Jokowi-JK, dan ini akan sosialisaikan ke daerah-daerah. Analisis kawan-kawan di BARAK lanjut Rolas pasangan Jokowi-JK diyakini bisa merubah kondisi bangsa ditengah keterpurukan.

"Kami yakin, Jokowi-JK akan membangkitan Indonesia di mata dunia, mereka sangat layak memimpin Indonesia, karena dia mempunyai kemampuan," ujar Rolas yang juga mantan Aktivis 98 ini.

Terkait dengan konflik yang terjadi pada senior purnawirawan TNI, BARAK kata Rolas tidak mau resisten dengan kondisi tersebut.

"Kami mandiri, tidak masuk dalam hal itu. Bagi bapak-bapak kami para purnawirawan yang mempunyai kesamaan visi, kami mengajak untuk bergabung memenangkan Jokowi-JK," jelas Rolas.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas