Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Panglima TNI: Kepentingan Masyarakat di Atas Segalanya

Di depan ratusan prajurit Kostrad Panglima TNI Jenderal Moeldoko memerintahkan pasukannya untuk menempatkan kepentingan masyarakat sebagai priporitas

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Gusti Sawabi
zoom-in Panglima TNI: Kepentingan Masyarakat di Atas Segalanya
TRIBUN TIMUR/SANOVRA JR
Sejumlah personel Kostrad melakukan persiapan untuk mengikuti apel pengamanan pilpres 2014 di Lapangan Karebosi, Makassar, Sulsel, Senin (7/7). Polda Sulawesi Selatan dan Sulawesi barat menyiapkan 13.510 personel dibantu 3.000 personel Kodam VII/Wirabuana guna mengamankan pilpres 9 Juli mendatang. TRIBUN TIMUR/SANOVRA JR 

Laporan Wartawan Tribunnews, Taufik Ismail

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Di depan ratusan prajurit Kostrad Panglima TNI Jenderal Moeldoko memerintahkan pasukannya untuk menempatkan kepentingan dan keamanan masyarakat sebagai prioritas paling  utama.

"Sebagai  seorang patriot sejati, menempatkan kepentingan negara di atas segala-galanya, melindungi kepentingan masyarakat di atas segala-galanya. Untuk itu saya perintahkan prajurit untuk menempatkan kepentingan tersebut yang terringgi," ujar Moeldoko di depan barisan pasukan, Rabu, (16/7/2014).

Selain itu Jenderal Moeldoko memerintahkan kepada prajurit  untuk berani berkorban demi negara, nusa, dan, bangsa. Sehingga, lanjutnya prajurit tidak ragu dalam bertindak.

" Prajurit tidak boleh ragu-ragu dalam melaksanakan tugasnya.  Itu adalah prajurit   dalam melaksanakan tugas," ujar Moeldoko.

Dalam suasana pemilihan presiden ini, Moeldoko mengingatkan prajurit Kostrad untuk tetap siaga dalam kondisi apapaun. Sehingga lanjut Moeldoko segenting apapun situasi, prajurit selalu dalam keadaan siap.

"Semua situasi teranalisa sebaik baiknya agar kita tidak terdadak dalam menghadapi situasi apapun dan itu bagian dari kehidupan prajurit. Semua harus siap," ujar Moeldoko.

Berita Rekomendasi
Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas