Tiba di Gedung KPU, Jokowi Terlihat Sumringah
Saat tiba, mobil tersebut langsung memasuki halaman Gedung KPU
Kompas
alon presiden nomor urut 2, Joko Widodo mengunjungi kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Provinsi Banten di Kota Serang, Banten, Rabu (16/7/2014). Menurut hasil hitung cepat Kompas pada Pemilu Presiden 2014, pasangan calon presiden dan wakil presiden Joko Widodo - Jusuf Kalla unggul dengan perolehan suara 52,34 persen.
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rahmat Patutie
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Calon Presiden Joko Widodo (Jokowi) tiba Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Selasa (22/7/2014) malam. Jokowi mengenakan kemeja batik coklat duduk di dalam mobil Innova warna putih. Saat tiba, mobil tersebut langsung memasuki halaman Gedung KPU.
Jokowi tiba pada pukul 20.35 WIB, terlihat ekpresi wajah yang bahagia. Sambil tersenyum dia menyapa kerumunan awak media. Jokowi duduk didampingi Juru Bicara Jokowi-JK Anies Baswedan. Tepat dibelakang Jokowi, disusul mobil berwarna hitam yang diisi Calon Wakil Presiden Jusuf Kalla, didampingi Ketua Apindo.