Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kumpulan Jawaban Soal TVRI SD Kelas 4-6, Rabu, 29 Juli 2020: Kekayaan Alam

Berikut ini kunci jawaban untuk pertanyaan materi soal Belajar dari Rumah TVRI untuk siswa SD Kelas 4-6 dan sederajat, Rabu 29 Juli 2020.

Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Muhammad Renald Shiftanto
zoom-in Kumpulan Jawaban Soal TVRI SD Kelas 4-6, Rabu, 29 Juli 2020: Kekayaan Alam
/Alex Suban
Christabel, siswa SDK Penabur, Duren Sawit, mengerjakan tugas sekolah di rumahnya di kawasan Jatinegara, Jakarta Timur, Jumat (27/3/2020). Ia menggunakan situs Google Classroom untuk menerima pelajaran dari gurunya yang juga mengajar dari rumah saat terjadinya wabah Covid-19. Warta Kota/Alex Suban-Kumpulan Jawaban Soal TVRI SD Kelas 4-6, Rabu, 29 Juli 2020: Kekayaan Alam 

TRIBUNNEWS.COM -  Berikut kumpulan soal dan kunci jawaban materi mengenai 'Kekayaan Alam' untuk siswa SD Kelas 4-6.

Peserta Belajar dari Rumah diminta untuk menjawab soal-soal pertanyaan yang diberikan.

Jawablah dengan mempelajari materi yang telah disampaikan dalam tayangan.

Ada beberapa pertanyaan yang diberikan dalam program Belajar dari Rumah yang tayang di TVRI, Rabu (29/7/2020).

Berikut pertanyaan yang diberikan soal materi mengenai 'Kekayaan Alam'

1. Kehidupan manusia tidak dapat dipisahkan dari lingkungan alam dan lingkungan sosial, maka dari itu kita harus bijak dalam memanfaatkan sumber daya alam. Menurutmu, apa yg akan terjadi jika kita tidak mau menghemat penggunaan air dan listrik?

2. Indonesia sangat terkenal dan kaya akan sumber daya alamnya, namun mengapa luas hutan di negara kita semakin menurun setiap tahunnya? Tuliskan pendapatmu!

3. Menurutmu, apa saja yg dapat kita lakukan untuk memperbaharui sumber daya alam?

Berita Rekomendasi

Berikut jawaban dari soal diatas, simak penjelasannya

1. jika kita tidak mau menghemat pemakaian air dan listrik, ini akan memberikan dampak buruk bagi kehidupan masa depan.

Di masa depan anak cucu kita mungkin tidak bisa lagi menikmati kekayaan alam yang sekarang ini kita nikmati.

Karena dengan pemakaian yang tidak terkontrol, bisa jadi jumlah air bersih akan semakin berkurang, dan mengancam kehidupan makhluk hidup di bumi.

Sementara itu, karena masih banyak pembangkit listrik yang menggunakan batu bara, maka mau tidak mau kita harus menghemat pemakaian listrik agar bisa dipakai oleh anak cucu kita.

2. Kekayaan sumber daya alam milik kita memang sangat besar, namun tiap tahunnya selalu menurun.

Hal ini dikarenakan setiap tahun hutan di Indonesia mengalami kerusakan baik itu karena pembakaran atau kebakaran hutan hingga pembukaan lahan baru untuk perkebunan.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas