Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Akses kuota-belajar.kemdikbud.go.id, Cek Bantuan Kuota Internet Kemendikbud, Cair Mulai 11 April

Segera akses kuota-belajar.kemdikbud.go.id untuk cek bantuan kuota internet Kemendikbud. Akan cair mulai 11 April 2021.

Penulis: Gigih
Editor: Sri Juliati
zoom-in Akses kuota-belajar.kemdikbud.go.id, Cek Bantuan Kuota Internet Kemendikbud, Cair Mulai 11 April
kemdikbud.go.id
Segera akses kuota-belajar.kemdikbud.go.id untuk cek bantuan kuota internet Kemendikbud. Akan cair mulai 11 April 2021. 

TRIBUNNEWS.COM - Segera akses kuota-belajar.kemdikbud.go.id untuk cek bantuan kuota internet Kemendikbud.

Bantuan kuota internet Kemendikbud akan cair mulai 11 April 2021.

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) kembali memberikan bantuan kuota internet.

Rencananya, setiap tanggal 11 hingga 15, Kemendikbud akan menyalurkan bantuan kuota internet untuk peserta didik.

Mulai dari PAUD, SD, SMP, SMA hingga mahasiswa.

Bantuan juga diberikan untuk para tenaga pengajar dari guru hingga dosen.

Peserta didik dari tingkat Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) hingga jenjang perkuliahan akan mendapatkan bantuan kuota data internet gratis pada 2021.

Berikut ini cara cek kuota internet gratis yang telah dirangkum Tribunnews dari berbagai sumber.
Berikut ini cara cek kuota internet gratis yang telah dirangkum Tribunnews dari berbagai sumber. (kemdikbud.go.id)
BERITA REKOMENDASI

Besaran bantuan Kuota Kemendikbud pada tahun 2021, adalah sebagai berikut :

  1. Peserta didik PAUD : 7GB per bulan
  2. Peserta didik SD, SMP, SMA : 10 GB per bulan
  3. Tenaga pendidik PAUD, SD, SMP, SMA : 12 GB per bulan
  4. Mahasiswa dan Dosen : 15 GB per bulan

Kuota yang diberikan merupakan kuota umum, tapi ada beberapa laman yang tidak bisa diakses yakni :

- Twitter

- Instagram

- Facebook


- Tiktok

- Situs yang diblokir oleh Kominfo

Baca juga: Mendikbud Nadiem: Penguatan Program D4 untuk Jawab Kebutuhan Industri

Baca juga: Tanpa Kuota Belajar, Ini Besaran Kuota Internet Gratis dari Kemendikbud dan Jadwal Penyalurannya

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas