Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mengenal Padi sebagai Makanan Pokok Masyarakat Indonesia, Berikut Tahap Pertumbuhannya

Padi merupakan salah satu tanaman penting dalam kehidupan sehari hari. Padi yang diolah menjadi nasi banyak dikonsumsi oleh masyarakat di Indonesia

Penulis: Devi Rahma Syafira
Editor: Arif Fajar Nasucha
zoom-in Mengenal Padi sebagai Makanan Pokok Masyarakat Indonesia, Berikut Tahap Pertumbuhannya
TRIBUNNEWS/Jeprima
Petani saat memanen padi di area persawahan Desa Cibunar, Bogor, Jawa Barat, Senin (13/9/2021). Ilustrasi Mengenal Padi sebagai Makanan Pokok Masyarakat Indonesia, Berikut Tahap Pertumbuhannya 

TRIBUNNEWS.COM - Sebagian besar masyarakat Indonesia mengonsumsi nasi sebagai makanan pokok sehari-hari.

Nasi berasal dari beras dan beras berasal dari padi.

Padi menjadi satu dari beberapa tanaman yang sangat penting di Indonesia.

Selain padi, masyarakat Indonesia juga memanfaatkan sagu dan singkong sebagai makanan pokoknya.

Dikutip dari KBBI, padi adalah tumbuhan yang menghasilkan beras.

Baca juga: Teks Prosedur: Pengertian, Jenis, Struktur, Ciri-ciri, dan Contohnya

Baca juga: Apa Arti Kedaulatan? Ini Pengertian dan Prinsip Kedaulatan Republik Indonesia

Padi dapat tumbuh di daerah panas dengan curah hujan tinggi.

Di Indonesia, daerah utama penghasil padi adalah Jawa Barat, Jawa Timur, Jawa Tengah, Sulawesi Selatan dan Sumatera Utara.

Berita Rekomendasi

Daerah Karawang, Jawa Barat dikenal sebagai lumbung padi nasional.

Tahap Pertumbuhan Padi

Dikutip dari Buku tematik Kelas 4 Tema 3 (2017) oleh Anggi St. Anggari dkk, pertumbuhan padi dibagi menjadi 3 tahap besar.

Pertama benih atau biji padi dimasukkan ke dalam karung goni.

Kemudian, padi direndam satu malam di dalam air mengalir supaya perkecambahan benih terjadi bersamaan.

Selanjutnya, benih-benih ini ditanam di lahan sementara dan bibit telah siap dipindahtanamkan ke sawah.

Biji atau benih akan tumbuh berkecambah hingga muncul ke permukaan.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas