Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kunci Jawaban Tema 9 Kelas 5 SD Halaman 200 201 Subtema 3 Pembelajaran 6: Lestarikan Sungai

Berikut ini kunci jawaban Buku Tematik Tema 9 Kelas 5 SD halaman 200 201 Subtema 3 Pembelajaran 6: Lestarikan Sungai dengan Prokasih.

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Kunci Jawaban Tema 9 Kelas 5 SD Halaman 200 201 Subtema 3 Pembelajaran 6: Lestarikan Sungai
Buku tematik kelas 5 tema 9
Halaman 197 - Berikut ini kunci jawaban Buku Tematik Tema 9 Kelas 5 SD halaman 200 201 Subtema 3 Pembelajaran 6: Lestarikan Sungai dengan Prokasih. 

“Pak, adakah kaitan kerja bakti ini dengan Prokasih atau Program Kali Bersih seperti iklan di televisi itu?” tanyaku.

“Wah, pernah lihat iklannya ya, Nak?” tanya Pak RT.

Aku tersenyum mendengar pertanyaan Pak RT.

“Iya, Nak. Di kota ini terdapat ratusan sungai dalam kondisi kritis.

Selain mengalami pengendapan yang luar biasa, sungai juga dipenuhi sampah rumah tangga. Oleh sebab itu, kami tergerak untuk membersihkan sungai kecil ini. Kegiatan ini juga bertujuan mencegah banjir. Dengan begitu, diharapkan dapat mengurangi risiko bencana banjir pada musim penghujan,” jelas Pak RT.

“Saya punya usul, Pak. Bagaimana jika sungai kecil ini sudah bebas sampah, warga di sini memasang iklan layanan masyarakat. Iklan tersebut berisi ajakan agar masyarakat cinta lingkungan. Iklan tersebut juga menginformasikan bahwa warga di sini mendukung program kali bersih,” kataku.

“Wah, bagaimana bentuk ajakan itu ya, Nak?” tanya Pak RT.

Berita Rekomendasi

Aku segera mengeluarkan buku saku dan pensil yang selalu ada di tas mungilku. Segera aku dan teman-teman berdiskusi membuat kalimat iklan layanan masyarakat untuk Pak RT. Setelah berdiskusi, aku menyerahkan kalimat iklan tersebut kepada Pak RT. Pak RT membaca kalimat iklan yang kami buat. Pak RT tersenyum.

Halaman 199
Halaman 199 (Buku tematik kelas 5 tema 9)

“Kalian memang anak-anak pintar. Bapak bangga bisa berkenalan dengan kalian,” kata Pak RT.

Mendengar kata-kata Pak RT kami menjadi tersanjung. Akan tetapi, kami sadar apa yang kami lakukan belum sebanding dengan perjuangan para warga yang rela masuk ke sungai untuk mengambil sampah-sampah.

“Sama-sama, Pak. Apa yang kami perbuat ini belum sebanding dengan keikhlasan warga saat membersihkan sampah di sungai,” jawabku.

“Iya, menurutku pekerjaan membersihkan sampah di sungai sangat menguras tenaga,” kata Sofi.

“Iya, Nak. Pekerjaan ini memang berat karena berhubungan dengan sampah, kotoran, dan bau tidak enak. Akan tetapi, kami sudah bertekad untuk membersihkannya. Pekerjaan membersihkan sungai terasa ringan bagi kami karena diselingi dengan bercanda. Pekerjaan yang berat jika dikerjakan bersama-sama akan terasa ringan dan cepat selesai,” kata Pak RT.

“Iya. Pak. Saya setuju. Karena hari sudah semakin siang, kami ingin pamit. Maaf menganggu kegiatan kerja bakti warga kampung ini,” kataku.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas