Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Latihan Soal dan Jawaban PAT/UAS Bahasa Indonesia Tema 6 dan 7 Kelas 5 Semester 2

Berikut Latihan soal Ujian Akhir Semester (UAS) mata pelajaran Bahasa Indonesia Tema 6 dan 7 kelas 5 Semester 2

Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Sri Juliati
zoom-in Latihan Soal dan Jawaban PAT/UAS Bahasa Indonesia Tema 6 dan 7 Kelas 5 Semester 2
Pexels.com/RF._.studio
Ilustrasi belajar. Berikut Latihan soal Ujian Akhir Semester (UAS) mata pelajaran Bahasa Indonesia Tema 6 dan 7 kelas 5 Semester 2 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut Latihan soal Ujian Akhir Semester (UAS) mata pelajaran Bahasa Indonesia Tema 6 dan 7 kelas 5 Semester 2

Minggu ini, siswa Sekolah Dasar akan melaksanakan ujian Akhir Semester (UAS).

Oleh karena itu, contoh soal ini dapat menjadi bahan latihan siswa sebelum mengikuti UAS.

Baca juga: Latihan Soal dan Jawaban UAS atau PAT PJOK Kelas 1 SD Tema 5 dan 6 Semester 2

Baca juga: Kumpulan Soal PAT/UAS PPKN Tema 6 Kelas 2 Semester 2, Beserta Jawabannya

Berikut contoh latihan soal Bahasa Indonesia Tema 6 dan 7 kelas 5 Semester 2 yang dirangkum Tribunnews.com dari beberapa sumber:

I. Berilah tanda silang (x) didepan huruf a,b, c, atau d didepan jawaban yang benar!

1. Bagian bab dalam suatu karangan adalah ...

a. Paragraf

Berita Rekomendasi

b. Kalimat

c. Narasi

d. Cerita

2. Kalimat yang ditulis pada awal paragraf adalah ...

a. Kalimat keempat

b. Kalimat ketiga

c. Kalimat Kedua

d. Kalimat Utama

3. Nama lain alinea adalah ...

a. Klausa

b. Paragraf

c. Kata

d. Frasa

4. Koran, tabloid, majalah dan buklet merupakan jenis media ...

a. Elektronik

b. Audio

c. Cetak

d. Visual

5. Teks yang bercerita mengenai rangkaian peristiwa secara kronologis serta saling terhubung dinamakan ...

a. Deskripsi

b. Narasi

c. Persuasif

d. Eksposisi

6 Salah satu karangan yang bercerita tentang proses terjadinya suatu peristiwa dinamakan ...

a. Teks Eksplanasi

b. Teks Narasi

c. Teks Deskripsi

d. Teks Pesuasif

7. Memahami gagasan utama sebuah buku merupakan tujuan ...

a. Menyalin buku

b. Mengarang buku

c. Meringkas buku

d. Menulis buku

8. Kata tanya yang digunakan untuk menanyakan waktu adalah ...

a. Apa

b. Di mana

c. Kapan

d. Bagaimana

9. Kakak sedang mengantri tiket untuk bermain wahana di dufan.

Kata yang tidak baku dari kalimat di atas adalah ...

a. Sedang

b. Mengantri

c. Tiket

d. Bermain

10. Berikut ini yang merupakan contoh bahan mudah menghantarkan panas adalah ...

a. Karet

b. Kayu

c. Kain

d. Alumunium

II. Isilah titik titik dengan jawaban yang tepat!

1. Koran merupakan salah satu contoh jenis media ...

2. Bagian awal dari teks eksplanasi adalah ...

3. Salah satu jenis karya sastra lama adalah ...

4. Kalimat utama yang terdapat di awal paragraf disebut ...

5. Bahan yang dapat menghantarkan panas disebut ...

Jawaban:

I.

1. A

2. D

3. B

4. C

5. B

6. A

7. C

8. C

9. B

10. D

II.

1. Cetak

2. Pernyataan umum

3. Puisi

4. Deduktif

5. Bahan konduktor

Disclaimer:

- Jawaban di atas hanya digunakan oleh orang tua untuk memandu proses belajar anak.

- Soal ini berupa pertanyaan terbuka yang artinya ada beberapa jawaban tidak terpaku seperti di atas.

(Tribunnews.com/farrah Putri)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas