Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Contoh Soal PAT, UAS Bahasa Indonesia Kelas 6 Tema 8 Beserta Kunci Jawaban

Simak contoh soal PAT atau UAS Bahasa Indonesia kelas 6 SD Tema 8. Memuat soal pilihan ganda beserta kunci jawaban.

Penulis: Enggar Kusuma Wardani
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Contoh Soal PAT, UAS Bahasa Indonesia Kelas 6 Tema 8 Beserta Kunci Jawaban
Kemdikbud
Sampul Buku Tema 8 Kelas 6 - Contoh soal PAT atau UAS Bahasa Indonesia kelas 6 SD Tema 8. Terdiri dari 20 soal pilihan ganda beserta kunci jawaban. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut contoh soal Penilaian Akhir Tahun (PAT) atau Ujian Akhir Semester (UAS) Bahasa Indonesia kelas 6 Tema 8 beserta kunci jawaban.

Contoh soal PAT/UAS Bahasa Indonesia kelas 6 Tema 8 ini terdiri dari 20 soal pilihan ganda.

Soal dan kunci jawaban PAT/UAS Bahasa Indonesia kelas 6 Tema 8 ini, hanya untuk panduan orang tua dalam memandu proses belajar anak.

Diharapkan siswa dapat mengerjakan contoh soal PAT/UAS Bahasa Indonesia kelas 6 Tema 8 ini terlebih dahulu sebelum menengok kunci jawabannya.

Tribunnews.com tidak bertanggung jawab atas kesalahan jawaban pada contoh soal PAT/UAS Bahasa Indonesia kelas 6 Tema 8 ini.

A. Berilah tanda silang (x) didepan huruf a,b,c atau d didepan jawaban yang benar !

Baca juga: Contoh Soal PAT, UAS PKN Kelas 6 Tema 6 Beserta Kunci Jawaban

1. Bacalah paragraf berikut!
Sampah plastik sangat berbahaya jika dibuang sembarangan. Sampah plastik tidak bisa membusuk. Hal ini berarti sampah plastik tidak dapat didaur ulang oleh alam. Jika terbawa oleh air sungai akan mengganggu ekosistem. Banyak makhluk hidup yang mati karena menelan sampah plastik.
Pokok pikiran dari bacaan di atas adalah ....
a. membuang sampah sembarangan
b. dampak membuang sampah sembarangan
c. dampak membuang sampah plastik secara sembarangan
d. sampah plastik tidak dapat didaur ulang oleh alam

BERITA REKOMENDASI

Jawaban: c

2. Karangan yang dibuat berdasarkan fakta, realita, atau hal-hal yang benar-benar dan terjadi dalam keidupan kita sehari-hari disebut …..
a. Majalah
b. Karangan nonfiksi
c. karangan fiksi
d. dongeng

Jawaban: b

3. Hal yang harus diperhatikan dalam membuat kesimpulan adalah ....
a. bahasa dan intonasi
b. bahasa dan pilihan kata
c. tema dan pilihan kata
d. amanat dan bahasa

Jawaban: b


4. Ciri-ciri dari karangan nonfiksi adalah ….
a. Berbentuk karangan ilmiah
b. Bersifat rekaan
c. Memiliki pesan moral
d. Tidak memiliki sistematika yang baku

Jawaban: a

Teks untuk soal nomor 5-6
Limbah Rumah Tangga
Limbah rumah tangga umumnya berupa sampah organik dan sampai anorganik serta detergen.
Sampah organik adalah sampah yang dapat diuraikan atau dibusukkan oleh bakteri. Contohnya sisa-sisa sayuran dan buah-buahan. Sedangkan sampah anorganik adalah sampah yang tidak dapat diuraikan oleh bakteri. Contoh sampah anorganik adalah plastik, kaca, kain, logam, karet, dan kulit sintetik. Sampah ini tidak dapat diuraikan oleh bakteri. Detergen merupakan limbah pemukiman yang paling potensial mencemari air. Pada saat ini, hampir semua rumah tangga menggunakan detergen, padahal limbah detergen sangat sukar diuraikan oleh bakteri.

5. Berikut ini yang termasuk sampah organik adalah ....
a. karet
b. sisa sayuran
c. logam
d. plastik

Jawaban: b

6. Berdasarkan teks di atas, limbah yang paling potensial mencemari air adalah ....
a. sampah organik
b. sampah anorganik
c. sisa makanan
d. detergen

Jawaban: d

Baca juga: Contoh Soal PAT, UAS IPA Kelas 6 Tema 8 Beserta Jawaban

15. Teknik membaca cepat dan tepat dengan cara hanya menyerap informasi penting dan kata-kata kuncinya disebut ....
a. membaca memindai (scanning)
b. membaca lompat (jumping)
c. membaca sekilas (skimming)
d. membaca buta (blinding)

Jawaban: a

Bacalah dan tentukan simpulan paragraf berikut!

ASl atau air susu ibu adalah sumber makanan utama bagi bayi. ASI mengandung banyak nutrisi penting bagi bayi. ASI mengandung asam amino yang diperlukan untuk proses tumbuh kembang otak bayi. ASI juga mengandung zat untuk kekebalan tubuh bayi.

8. Simpulan paragraf di atas adalah ....
d. ASI adalah sumber makanan utama bagi bayi.
b. ASl adalah sumber makanan utama bayi karena mengandung berbagai nutrisi yang penting untuk bayi.
c. ASI mengandung zat untuk kekebalan bayi.
d. Asam amino diperlukan untuk proses tumbuh kembang otak bayi.

Jawaban: b

9. Teks bacaan yang ditulis berdasarkan kenyataan kejadian disebut dengan teks ....
a. fiksi
b. nonfiksi
c. karangan
d. khayalan

Jawaban: b

10. Membaca sebuah teks bacaan secara mendalam untuk memperoleh pemahaman mengenai isi teks bacaan disebut membaca ....
a. sekilas
b. scanning
c. intensif
d. memindai

Jawaban: c

11. Berikut ini yang bukan keunggulan dari teknik membaca sekilas adalah ....
a. informasi yang didapat sedikit dan cepat hilang
b. menemukan secara cepat ide pokok dari suatu bacaan
c. menemukan sepenggal informasi khusus dalam paragraf
d. pemanfaatan waktu secepat-cepatnya karena pembaca kekurangan waktu

Jawaban: a

12. Membaca memindai dilakukan untuk menemukan dan memperoleh informasi tertentu dari sebuah bacaan dengan membaca secara ....
a. cepat
b. keras
c. nyaring
d. lambat

Jawaban: a

13. Kata tanya yang tepat untuk menanyakan keadaan atau kejelasan tentang sesuatu hal, cara atau proses pengerjaan sesuatu adalah ....
a. di mana
b. apa
c. siapa
d. bagaimana

Jawaban: d

Baca juga: Contoh Soal PAT, UAS IPA Kelas 6 Tema 7 Beserta Kunci Jawaban

Perhatikan teks di bawah ini untuk menjawab soal nomor 14 dan 15!

Matahari tampak terbit di pagi hari dan tenggelam di sore hari karena rotasi Bumi. Bumi terus berotasi sehingga Matahari tampak terbit di sebelah timur, dan tenggelam di sore hari. Sekali lagi, ini karena rotasi Bumi.

Bagaimana hal ini dapat terjadi? Bumi bergerak seperti gerakan permainan gangsing. Planet bumi bergerak mengelilingi garis khayal yang disebut sumbu.

Gerakan Bumi mengelilingi sumbu/poros disebut rotasi Bumi. Waktu Bumi mengalami satu kali rotasi adalah 24 jam. (Sumber:Buku Siswa Tema 8 halaman 4)

14. Informasi yang sesuai dengan bacaan di atas adalah ....
a. permainan gangsing seperti pergerakan bumi
b. planet bumi bergerak mengelilingi sumbunya
c. rotasi bumi berupa gerakan bumi di luar poros
d. satu kali rotasi bumi kurang dari 24 jam

Jawaban: b

15. Bagaimana matahari tampak terbit di pagi hari dan tenggelam di sore hari?
a. matahari bergerak dari timur ke barat
b. pergerakan matahari menyebabkan rotasi bumi
c. bumi terus berotasi selama 24 jam
d. matahari bergerak mengelilingi bumi

Jawaban: c

16. Bacalah paragraf berikut!
Pertanian merupakan sektor utama penggerak perekonomian penduduk Laos. Daerah pertanian terdapat di sepanjang Sungai Mekong. Hasil utama pertanian Laos adalah padi dan jagung. Hasil lainnya berupa kapas, tembakau, sayuran, pisang, pepaya, dan kelapa.
Kata kunci paragraf di atas adalah ....
a. peternakan
b. perdagangan
c. penduduk
d. pertanian

Jawaban: d

Bacalah teks bacaan berikut untuk menjawab soal no 17 - 19
Pentingnya Menjaga Lingkungan Hidup
Lingkungan hidup adalah lingkungan yang terdiri dari makhluk hidup dan komponen lain yang ada di dalamnya, termasuk manusia beserta perilakunya. Lingkungan hidup perlu kita lestarikan untuk menjaga keseimbangan alam dan kelangsungan hidup manusia. Salah satunya dengan membiasakan diri untuk memelihara kebersihan di lingkungan sekitar kita.

Upaya reboisasi atau penanaman kembali juga terus dilakukan guna menjaga keseimbangan alam dan kelangsungan hidup manusia. Hutan mempunyai peranan penting bagi kehidupan manusia karena hutan menghasilkan oksigen dan sumber daya alam yang melimpah. Eksploitasi dan pemanfaatan sumber daya alam harus dilakukan dengan bijak dan juga harus diperhatikan agar
tidak merusak ekosistem lingkungan.

17. Hutan mempunyai peranan penting bagi kehidupan manusia karena hutan menghasilkan ....
a. makanan
b. minuman
c. oksigen dan sumber daya alam yang melimpah
d. kekayaan

Jawaban: c

Baca juga: Contoh Soal PAT, UAS Bahasa Indonesia Kelas 6 Tema 6 Beserta Kunci Jawaban

18. Judul dari teks bacaan di tersebut adalah ....
a. Lingkungan Hidup
b. Pentingnya Menjaga Lingkungan Hidup
c. Pentingnya Menjaga Lingkungan
d. Manfaat Menjaga Lingkungan

Jawaban: b

19. Lingkungan hidup perlu kita lestarikan untuk menjaga keseimbangan ....
a. alam
b. manusia
c. alam dan kelangsungan hidup manusia
d. hewan

Jawaban: c

20. Kata kunci dalam sebuah teks bacaan adalah kata yang selalu ....
a. diulang
b. diucapkan
c. dibaca
d. dihilangkan

Jawaban: a

(Tribunnews.com/Enggar Kusuma)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas