Contoh Soal PAT, UAS IPS SBdP Kelas 6 Tema 9 Beserta Kunci Jawaban
Contoh soal Penilaian Akhir Tahun (PAT) atau Ujian Akhir Sekolah (UAS) IPS SBdP Kelas 6 SD Tema 9 beserta kunci jawaban.
Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Garudea Prabawati
13. Pernyataan di bawah ini yang menunjukkan modernisasi di bidang industri yaitu ….
a. pabrik baju membutuhkan banyak tenaga kerja
b. pembelian barang bertemu langsung dengan penjual.
c. pembelian kebutuhan sehari-hari dengan mengunjungi pasar
d. penjualan barang melayani pesanan secara online
Jawaban: D
14. Teknologi informasi berikut ini yang tidak dipengaruhi oleh modernisasi adalah ....
a. kentungan
b. televisi
c. radio
d. telepon genggam
Jawaban: A
15. Cara hidup konsumtif yang menggunakan sesuatu tanpa mempertimbangkan kebutuhannya disebut ....
a. modern
b. individualisme
c. konsumerisme
d. hedonisme
Jawaban: C
16. Berikut yang merupakan dampak positif modernisasi adalah ....
a. sikap individualisme
b. cepat mendapatkan informasi
c. perilaku menyimpang
d. hidup berfoya-foya
Jawaban: B
17. Perhatikan dampak dari modernisasi berikut!
(1) Meningkatkan perkembangan teknologi.
(2) Munculnya pengetahuan baru.
(3) Lunturnya nilai kearifan lokal.
(4) Berkembangnya ilmu pengetahuan.
Contoh dampak negatif dari modernisasi ditunjukkan nomor ....
a. (1)
b. (2)
c. (3)
d. (4)
Jawaban: C
18. Teknologi komunikasi modern menggunakan teknologi yang ....
a. mudah
b. sederhana
c. lama
d. canggih
Jawaban: D
19. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut!
(1) Banyak merk mobil luar negeri.
(2) Banyak rumah makan milik negara lain.
(3) Beredarnya lagu-lagu dari negara lain.
(4) Banyak merk smartphone dan luar negeri.
Contoh modernisasi di bidang komunikasi adalah ....
a. (1)
b. (2)
c. (3)
d. (4)
Jawaban: D
20. Modernisasi memiliki ciri berubahnya pola pikir masyarakat dari pola pikir tradisional menjadi berpikir modern. Faktor pendorong modernisasi yang dapat menghasilkan nilai tambah adalah keinginan ....
a. menghasilkan barang-barang bermutu
b. dapat bersaing dengan bangsa lain
c. meningkatkan efisiensi kerja
d. hidup praktis dan nyaman
Jawaban: D
II. Isilah titik-titik berikut dengan jawaban yang benar!
1. Faktor utama yang memengaruhi terjadinya perubahan masyarakat adalah ....
2. Ojek online merupakan bentuk perpaduan modernisasi dalam bidang ... dan ....
3. Contoh modernisasi bidang pertanian untuk mengolah lahan adalah penggunaan ....
4. Toko online merupakan salah satu bentuk modernisasi di bidang ....
5. Proses menuju masa kini atau proses menuju masyarakat modern merupakan arti dari istilah ....
Baca juga: Contoh Soal PAT, UAS PKN Kelas 6 Tema 8, Lengkap Beserta Kunci Jawaban
Kunci jawaban
1. Perkembangan zaman
2. Transportasi dan teknologi
3. Traktor
4. Ekonomi berbasis teknologi
5. Modernisasi
Contoh Soal PAT, UAS SBdP Kelas 6 Tema 9
1. Jarak antara satu nada dengan nada lainnya disebut ....
a. interval
b. spasi
c. point
d. ritme
Jawaban: a
2. Perhatikan alat musik berikut!
(1) ukulele
(2) piano
(3) seruling
(4) drum
Alat musik yang dimainkan dengan cara dipetik adalah ....
a. (1)
b. (2)
c. (3)
d. (4)
Jawaban: a
3. Bunyi yang dibunyikan serempak yang dibentuk dari beberapa nada dengan jarak nada tertentu disebut ....
a. musik
b. nada
c. akor
d. tempo
Jawaban: c
4. Penyajian tari yang dibawakan oleh seorang penari disebut ....
a. tari kolosal
b. tari massal
c. tari kelompok
d. tari tunggal
Jawaban: d
5. Tari yang lahir tumbuh berkembang dalam suatu masyarakat yang kemudian diturunkan atau diwariskan secara terus-menerus dari generasi ke generasi, merupakan definisi dari ....
a. tari massal
b. tari tradisional
c. tari modern
d. tari kontemporer
Jawaban: b
6. Tari Selampit Delapan menggambarkan ....
a. peperangan
b. permusuhan
c. persatuan
d. perpecahan
Jawaban: c
7. Tarian yang ditarikan oleh dua orang penari yang umumnya putra dan putri disebut tari ....
a. berpasangan
b. tunggal
c. kelompok
d. pasang
Jawaban: a
8. Tari tradisional adalah jenis tari yang proses penciptaannya didukung oleh ....
a. kaum bangsawan dan terpelajar
b. masyarakat tertentu
c. penguasa
d. raja
Jawaban: b
9. Perhatikan alat-alat untuk membuat patung berikut!
(1) sudip
(2) kikir
(3) pahat
(4) pisau
Contoh alat yang digunakan dalam teknik modeling yaitu ....
a. (1)
b. (2)
c. (3)
d. (4)
Jawaban: c
10. Pada pembuatan patung, tanah liat merupakan contoh bahan ....
a. pabrik
b. keras
c. buatan
d. lunak
Jawaban: d
11. Patung yang dibuat dengan bahan lunak, dikerjakan dengan teknik ....
a. butsir
b. cetak
c. merakit
d. pahat
Jawaban: a
12. Unsur utama dari tari adalah ....
a. tata busana
b. tata rias
c. gerak tari
d. properti tari
Jawaban: c
13. Proses pembuatan patung dengan cara merangkai bahan disebut ....
a. pahat
b. butsir
c. merakit
d. ukir
Jawaban: c
14. Unsur utama dari tari adalah ....
a. tata busana
b. tata rias
c. gerak tari
d. properti tari
Jawaban: c
15. Tari Jaipong dari Jawa Barat diiringi dengan ....
a. sinden
b. gamelan
c. rampak gendang
d. tanjidor
Jawaban: c
B. Esai
1. Tangga nada yang tidak menaikkan atau menurunkan jarak antarnada disebut ...
Jawaban: tangga nada natural
2. Jarak antara satu nada dengan nada lainnya disebut ...
Jawaban: interval
3. Interval nada mayor adalah ...
Jawaban: 1- 1 - ½- 1 - 1 - 1 - ½
4. Unsur utama dalam seni tari adalah ...
Jawaban: gerak tari
5. Tari Jaipong berasal dari ...
Jawaban: Jawa Barat
(Tribunnews.com/Yurika/Widya)