Kuesioner Peserta UTBK SNBT 2023, Simak Tata Cara Pengisian dan Pertanyaannya
Inilah link untuk mengisi Kuesioner Peserta UTBK SNBT 2023. Pengisian kuesioner tak berkaitan dengan status penerimaan peserta di perguruan tinggi.
Penulis: Sri Juliati
Editor: Endra Kurniawan
TRIBUNNEWS.COM - Pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) dalam Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT) 2023 telah memasuki hari kedua, Selasa (9/5/2023).
Sesuai jadwal, UTBK SNBT 2023 gelombang pertama akan berlangsung hingga 14 Mei 2023.
Setelah selesai mengikuti UTBK SNBT 2023, peserta diminta untuk mengisi Kuesioner Peserta UTBK SNBT 2023.
Kuesioner tersebut berisi sejumlah pertanyaan mengenai pelaksanaan UTBK SNBT 2023.
Kuesioner Peserta UTBK SNBT 2023 dapat diisi melalui link berikut ini:
- Link
- Link
Baca juga: Doa Sebelum UTBK, Dibaca Agar Dimudahkan Menjawab Soal dan Lulus SNBT 2023
Adapun tujuan pengisian Kuesioner Peserta UTBK SNBT 2023 tak lain sebagai bahan evaluasi terkait pelaksanaan UTBK SNBT 2023.
Kuesioner ini diisi oleh peserta UTBK SNBT yang sudah mengikuti UTBK SNBT 2023.
Tim Penjaminan Mutu SNPMB serta Kajian dan Pengembangan berharap masukan dari para peserta UTBK SNBT 2023 dapat membuat pelaksanaan UTBK SNBT dapat dapat lebih disempurnakan lagi pada tahun depan.
Yang pasti, isian Kuesioner Peserta UTBK SNBT 2023 tidak berkaitan dengan status penerimaan peserta di perguruan tinggi.
Sebab pertanyaan dalam Kuesioner Peserta UTBK SNBT 2023 bersifat terbuka sehingga tidak ada jawaban benar atau salah.
Selain itu ada pilihan jawaban yang bisa memandu peserta untuk mengisi Kuesioner Peserta UTBK SNBT 2023 mulai dari Sangat baik hingga Sangat kurang.
Inilah tata cara pengisian Kuesioner Peserta UTBK SNBT 2023 dan daftar pertanyaannya: