Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kemendikbudristek: Pemerintah Kembalikan Tata Kelola Universitas Trisakti untuk Lindungi Mahasiswa

Yayasan Trisakti dulu didirikan oleh pemerintah untuk mengelola aset pemerintah tempat berdirinya Universitas Trisakti

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Kemendikbudristek: Pemerintah Kembalikan Tata Kelola Universitas Trisakti untuk Lindungi Mahasiswa
Tribunnews.com/Istimewa
Plt Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi Kemendikbudristek Nizam 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Plt Dirjen Dikti Ristek Kemendikbudristek Nizam mengatakan pemerintah mengembalikan tata kelola Universitas Trisakti sesuai dengan anggaran dasar dan statuta asli.

Langkah ini, kata Nizam, untuk melindungi para mahasiswa dan aset negara.

"Untuk melindungi mahasiswa dan aset negara, maka pemerintah mengembalikan tata kelola Trisakti sesuai anggaran dasar dan statuta asli yang secara legal masih berlaku,” ujar Nizam dalam keterangannya, Jumat (26/5/2023).

Kemendikbudristek memutuskan keberadaan Yayasan Trisakti berdasarkan Keputusan Mendikbudristek (Kepmen) No.330/P/2022 tentang Susunan Keanggotaan Pembinaan Yayasan Trisakti.

Keputusan tersebut ditandatangani pada Agustus 2022.

Mendikbudristek mengangkat 13 anggota dewan pembina Yayasan Trisakti yang baru.

BERITA REKOMENDASI

Dari 13 orang tersebut, sembilan di antaranya dari unsur pemerintahan.

Baca juga: KSAD Jenderal Dudung Abdurachman Jadi Lulusan Terbaik Program Doktoral FEB Universitas Trisakti

Nizam menjelaskan unsur pemerintah dalam keanggotaan dewan pembina Yayasan Trisakti tersebut bertujuan untuk melindungi mahasiswa agar proses pendidikan serta kegiatan Tridharma perguruan tinggi lainnya dapat berjalan dengan baik, serta menjaga aset negara.

"Kalau tanya pada para dosen dan mahasiswa, mereka merasa senang dengan kondisi Universitas Trisakti sekarang. Kalau dulu yayasan malah jadi parasit bagi perguruan tingginya, sekarang yayasan yang dibentuk pemerintah malah fokus mengakselerasi kemajuan Tridharma di Universitas Trisakti,” jelas Nizam.

Dia menjelaskan setelah pemerintah masuk untuk menyelamatkan Universitas Trisakti dan kampus lainnya, kampus tersebut berkembang semakin baik.

Guru Besar Fakultas Teknik UGM itu menjelaskan bahwa Yayasan Trisakti dulu didirikan oleh pemerintah untuk mengelola aset pemerintah tempat berdirinya Universitas Trisakti.


Setelah berpuluh tahun kemudian terjadi berbagai dinamika, hingga seolah Yayasan Trisakti menjadi milik perorangan.

Kemudian terjadi konflik berkepanjangan antara Yayasan dan Universitas yang berdampak pada kualitas pendidikan di kampus itu.
 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas