40 Soal PAT IPS dan SBdP Kelas 4 Tema 9 dengan Kunci Jawaban UAS, PAS
40 soal ujian penilaian akhir tahun (PAT) kelas 4 tema 9 mata pelajaran IPS serta Seni Budaya dan Prakarya (SBdP) lengkap dengan kunci jawaban PAS.
Penulis: Sri Juliati
Editor: Suci BangunDS
TRIBUNNEWS.COM - Inilah 40 soal ujian Penilaian Akhir Tahun (PAT) mata pelajaran IPS serta Seni Budaya dan Prakarya (SBdP) kelas 4 tema 9 buku tematik Kurikulum 13 (K13).
Soal PAT kelas 4 tema 9 Kayanya Negeriku juga dilengkapi kunci jawaban PAS, UAS.
Namun, ada baiknya siswa kelas 4 mengerjakan terlebih dahulu soal ujian PAT tema 9 IPS dan SBdP sebelum menengok jawabannya.
Soal PAT tema 9 kelas 4 juga bisa dipakai sebagai latihan di rumah sebelum menghadapi penilaian akhir semester (PAS) atau Ujian Akhir Semester (UAS) tahun 2023.
Baca juga: 60 Soal PAT Kelas 4 Tema 9 Mapel PPKn, Bahasa Indonesia, IPA dengan Kunci Jawaban UAS, PAS
Berikut 40 soal PAT tema 9 kelas 4 SD/MI mapel IPS dan SBdP dilengkapi kunci jawaban ujian PAS, UAS:
Mata Pelajaran: IPS
1. Jenis pekerjaan penduduk di sekitar pantai umumnya adalah .....
a. petani
b. pedagang
c. nelayan
d. karyawan
Jawaban: c. nelayan
2. Ciri khas masyarakat pedesaan adalah ....
a. mata pencahariannya berdagang
b. kepadatan penduduk sangat padat
c. penduduknya heterogen
d. masih menjunjung tinggi adat istiadat
Jawaban: d. masih menjunjung tinggi adat istiadat
3. Contoh lingkungan alam adalah ....
a. laut
b. sekolah
c. gedung
d. taman
Jawaban: a. laut
4. Penduduk yang tinggal di dataran tinggi banyak yang mengolah tanah untuk ....
a. ditanami sayur dan buah
b. budidaya rumput laut
c. ditanami palawija
d. dibuat garam
Jawaban: a. ditanami sayur dan buah