Mengenal Rounders: Bentuk Lapangan, Jumlah Pemain, Cara Bermain, dan Peraturannya
Mengenal Rounders, bentuk lapangan, jumlah pemain, cara bermain, dan peraturannya, keterampilan melempar bola, menangkap bola, berlari, dan memukul.
Penulis: Muhammad Alvian Fakka
Editor: Endra Kurniawan
TRIBUNNEWS.COM - Mengenal Rounders, bentuk lapangan, jumlah pemain, cara bermain, dan peraturannya.
Rounders termasuk dalam pembelajaran permainan bola kecil.
Olahraga Rounders berasal dari Inggris bersamaan dengan base ball dan softball.
Permainan Rounders juga hampir sama dengan base ball dan softball.
Yaitu pemain setelah memukul bola berlari mengelilingi lapangan dengan ditandai dengan tiang sebagai “Rounders”.
Regu yang dapat mengelilingi lapangan lebih banyak keluar sebagai pemenang.
Simak bentuk lapangan, jumlah pemain, cara bermain, dan peraturan Rounders, mengutip buku Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan Kelas 9, sebagai berikut.
Bentuk Lapangan dan Kelengkapan Permainan Rounders
- Lapangan permainan berbentuk segienam, ditandai dengan empat tiang tegak lurus yang masing-masing panjangnya 1,20 meter dan dipasang setiap sudut.
- Jarak antara pemukul bola dengan tiang pertama 12 meter (jarak sama sampai dengan tiang ke tiga).
- Dari tiang ke tiga ke tiang ke empat 8,50 meter.
- Jarak antara pemukul dengan pelontar bola 7,50 meter.
- Arena pelontar bola 2,50 x 2,50 meter dan arena pemukul bola 2 x 2 meter.
- Stick (pemukul bola) berbentuk bulat dan terbuat dari kayu.
- Ukuran panjang Stick Rounders kurang lebih 46 cm dan berat 370 gram.
- Bola bergaris tengah 19 cm dengan berat 70-85 gram.
Jumlah Pemain dan Pembagiannya dalam Rounders
Setiap regu permainan rounders terdiri dari 9 orang pemain.
Lamanya waktu bermain Rounders adalah 7 inning.
Yaitu masing-masing regu mendapat giliran menjadi penyerang sebanyak 7 kali dan menjadi regu bertahan sebanyak 7 kali.
Terjadinya pergantian antara regu penyerang dan regu bertahan apabila pihak bertahan telah berhasil mematikan pemain-pemain regu penyerang sebanyak 3 orang pemain.
Baca juga: Macam-macam Gaya dalam Olahraga Renang, Lengkap dengan Teknik Dasar Gerakannya
Tidak hanya ada pemukul saja, setiap pemain di Rounders memiliki posisi dan tugasnya masing-masing, yakni: