Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Cara Registrasi Online Jalur Mandiri Undip 2023, Melalui Laman regonline.undip.ac.id

Simak cara registrasi online jalur mandiri Undip 2023, melalui laman https://regonline.undip.ac.id/. Setelah itu melakukan pembayaran dan verifikasi.

Penulis: Pondra Puger Tetuko
Editor: Suci BangunDS
zoom-in Cara Registrasi Online Jalur Mandiri Undip 2023, Melalui Laman regonline.undip.ac.id
https://regonline.undip.ac.id/
Laman Registrasi Online Jalur Mandiri Undip 2023 - Simak cara registrasi online jalur mandiri Undip 2023, melalui laman https://regonline.undip.ac.id/. Setelah itu melakukan pembayaran dan verifikasi. 

TRIBUNNEWS.COM - Simak cara registrasi online calon mahasiswa baru Universitas Diponegoro (Undip) yang lolos pada jalur mandiri 2023.

Diketahui, hasil jalur ujian mandiri (UM) Undip 2023 telah diumumkan melalui laman https://pendaftaran.undip.ac.id/.

Pengumuman jalur mandiri Undip 2023 ini disampaikan pada Rabu (5/7/2023) hari ini.

Bagi calon mahasiwa baru yang dinyatakan lolos, berhak untuk melakukan registrasi online yang meliputi registrasi Administratif dan Verifikasi Jalur UM.

Adapun registrasi online ini dengan mengisi data diri hingga cetak formulir.

Registrasi online Undip 2023 Program Sarjana melalui jalur mandiri ini akan dilaksanakan pada 6-14 Juli 2023 melalui laman https://regonline.undip.ac.id/.

Dikutip dari laman Universitas Diponegoro, berikut ini cara registrasi online jalur mandiri Undip 2023.

Registrasi Online jalur mandiri Undip 2023 (1)
Laman Registrasi Online Jalur Mandiri Undip 2023

Baca juga: Cara Cek Pengumuman Hasil Seleksi Jalur Mandiri Undip 2023, Berikut Tahapan setelah Lolos

Berita Rekomendasi

Cara Registrasi Online Jalur Mandiri Undip 2023

- Buka laman https://regonline.undip.ac.id/;

Registrasi online hanya berlaku untuk calon mahasiswa baru yang telah dinyatakan lolos jalur mandiri Undip 2023.

- Masukkan Nomor Peserta dan Password;

Password diisi dengan tanggal lahir masing-masing calon mahasiswa.

- Kemudian, calon mahasiswa diminta untuk mengisi data diri secara lengkap dan benar;

Selain data diri, diminta juga untuk mengisi data orang tua/wali, data pendidikan, hingga data prestasi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas