Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Cara Daftar Selma UB Jalur Nilai Rapor Gelombang 2, Dibuka hingga Besok

Simak cara daftar Selma UB jalur nilai rapor gelombang 2. Dibuka hingga 27 Juli 2023 melalui laman https://admisi.ub.ac.id.

Penulis: Enggar Kusuma Wardani
Editor: Nuryanti
zoom-in Cara Daftar Selma UB Jalur Nilai Rapor Gelombang 2, Dibuka hingga Besok
selma.ub.ac.id
Cara daftar Selma UB Jalur Nilai Rapor gelombang 2. Masih dibuka hingga 27 Juli 2023 melalui laman https://admisi.ub.ac.id/. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut cara daftar Seleksi Mandiri Universitas Brawijaya (SMUB) 2023 jalur nilai rapor gelombang 2.

Pendaftaran seleksi mandiri UB jalur nilai rapor gelombang 2 dibuka mulai 25 hingga 27 Juli 2023.

Seluruh proses pendaftaran seleksi mandiri UB jalur nilai rapor gelombang 2 dilakukan secara online melalui laman https://admisi.ub.ac.id.

Calon mahasiswa dapat melakukan pembayaran pendaftaran terlebih dahulu sebelum mendaftar seleksi mandiri UB jalur nilai rapor gelombang 2.

Setelah itu, calon mahasiswa dapat melakukan pengisian data serta finalisasi pendaftaran di waktu yang sama.

Lebih lengkapnya, simak cara daftar seleksi mandiri UB jalur nilai rapor gelombang 2 berikut ini:

Baca juga: Mahasiswa UB Lakukan Sosialisasi Pembentukan Biobriket dari Limbah Kulit Durian

Cara Daftar Seleksi Mandiri UB Jalur Nilai Rapor Gelombang 2

BERITA TERKAIT

1. Melakukan pembuatan akun di laman https://admisi.ub.ac.id;

2. Memilih SMUB Rapor Gel. 2 2023 pada halaman dashboard;

3. Mendapatkan Kode Pembayaran;

4. Melakukan pembayaran biaya pendaftaran menggunakan Kode Pembayaran yang muncul saat pendaftaran di admisi;

5. Calon peserta membayar biaya pendaftaran melalui Bank BNI, Bank Mandiri atau atau Bank BRI seluruh Indonesia dengan menyertakan Kode Pembayaran (13 digit);

7. Setelah pembayaran berhasil, peserta melakukan konfirmasi pembayaran pada laman admisi.

Konfirmasi pembayaran dengan input secara Mandiri yaitu masuk di Dashboard admisi dengan klik Pendaftaran kemudian input tanggal bayar.

Input Biaya Pendaftaran Rp. 350.000, Pilih Bank untuk bayar dan Klik Konfirmasi.

Harap menggandakan (fotocopy) struk bukti bayar setidaknya 1 (satu) lembar atau Sreen Shoot layar ATM sebagai bukti cadangan jika bukti bayar tidak keluar (jika tidak ada bukti dapat diganti dengan surat Pernyataan telah melakukan Pembayaran di Bank dan tanggal pembayaran)

Baca juga: Cara Daftar Seleksi Mandiri UB 2023 Jalur Nilai UTBK Gelombang 2, Pendaftaran Dibuka Mulai Hari Ini

8. Mengisi form pendaftaran di laman https://admisi.ub.ac.id;

9. Memilih program studi yang dituju berdasarkan persyaratan pada poin II;

10. Mengunggah berkas kelengkapan pendaftaran sebagai berikut :

- Foto diri ukuran 3 x 4 background warna bebas (Bisa pakai foto Ijazah/UTBK)

- Scan Ijazah/SKL (bagi siswa lulusan 2021/2022) yang telah di legalisir Pihak Sekolah/ Scan Surat Keterangan Lulus yang lulusan 2023 dan scan dari aslinya.

- Kartu Tanda Penduduk (KTP)/Surat Keterangan Kependudukan/Kartu Keluarga (KK) bagi yang belum punya KTP

- Bagi yang memiliki sertifikat prestasi unggul (3 prestasi terbaik) di bidang akademik, olahraga dan seni serta keagamaan saat menempuh Pendidikan SMA/MA/SMK (jika ada prestasi yang diisikan pada isian prestasi);

  • Tingkat Internasional (Juara I, Juara II, Juara III, Gold, Silver, Bronze)
  • Tingkat Nasional (Juara I, Juara II, Juara III, Gold, Silver, Bronze)
  • Tingkat Regional/Provinsi/Kabupaten/Kota (Juara I, Juara II, Juara III, Gold, Silver, Bronze)
  • Hafizh Al-Quran (5, Juz, 10 Juz, 20 Juz, 30 Juz)
  • Penghafal Kitab Suci dari Agama yang berlaku di Indonesia

11. Menyetujui pernyataan isian data dan melakukan finalisasi pendaftaran;

12. Mencetak kartu peserta seleksi atau disimpan dalam bentuk file PDF.

Baca juga: Syarat Dokumen Daftar Ulang Seleksi Mandiri UB 2023, Unggah di admisi.ub.ac.id

Syarat Daftar Seleksi Mandiri UB Jalur Nilai Rapor Gelombang 2

1. Warga Negara Indonesia (WNI);

2. Lulusan SMA/SMK/MA atau sederajat dan Paket C tahun 2021, 2022 dari sekolah terakreditasi yang sudah memiliki ijazah;

3. Siswa Kelas XII SMA/SMK/MA atau sederajat dan Paket C tahun 2023 dari sekolah terakreditasi WAJIB memiliki Surat Keterangan Lulus (SKL) ditandatangani Kepala Sekolah dan dilengkapi dengan foto terbaru siswa yang disahkan oleh sekolah (stempel terkena foto).

Lulusan Tahun 2023 yang nantinya dinyatakan diterima WAJIB mengunggah dokumen kelulusan (Ijazah) pada saat registrasi, siswa yang tidak dapat membuktikan dokumen kelulusan maka akan dibatalkan sebagai calon mahasiswa baru Universitas Brawijaya;

4. Bagi lulusan Sekolah di Luar Negeri WAJIB memiliki surat penyetaraan ijazah dari KEMDIKBUD;

5. Memiliki NISN yang terdaftar NPSN (bagi siswa yang SMA dari luar negeri yang tidak memilik NISN dan NPSN harap menghubungi melalui HALO SELMA https://haloselma.ub.ac.id);

6. Peserta seleksi memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses pembelajaran di program studinya.

Baca juga: Link Cek Hasil Ujian Mandiri UB 2023 Jalur Nilai Rapor dan UTBK, Ikuti Cara Unggah Berkas jika Lolos

Biaya Pendaftaran Seleksi Mandiri UB Jalur Nilai Rapor Gelombang 2

Biaya pendaftaran Seleksi Mandiri jalur Nilai rapor Gelombang II UB tahun 2023/2024 adalah sebesar Rp. 350.000 (tiga ratus lima puluh ribu rupiah).

Biaya yang telah dibayarkan tidak dapat di Tarik Kembali dengan alasan apapun termasuk gagal mendaftar

Jadwal Seleksi Mandiri UB Jalur Nilai Rapor Gelombang 2

1. Pembayaran biaya pendaftaran: 25 Juli 2023 (pukul 13.00 WIB) hingga 27 Juli 2023 (pukul 14.59 WIB)

2. Pengisian data serta finalisasi pendaftaran: 25 Juli 2023 (pukul 10.00 WIB) hingga 27 Juli 2023 (pukul 23.59 WIB)

3. Pengumuman hasil seleksi Mandiri Jalur Rapor Gel 2: 3 Agustus 2023

(Tribunnews.com/Enggar Kusuma)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas