Seleksi Mandiri S2 dan S3 Universitas Brawijaya 2023: Syarat, Cara Daftar, dan Jadwal Seleksi
Berikut syarat, cara daftar, dan jadwal Seleksi Mandiri Jenjang S2 dan S3 Universitas Brawijaya Semester Genap 2023/2024.
Penulis: Nurkhasanah
Editor: Nanda Lusiana Saputri
TRIBUNNEWS.COM - Universitas Brawijaya membuka pendaftaran Seleksi Mandiri Jenjang S2 dan S3 Semester Genap Tahun Akademik 2023/2024.
Pendaftaran seleksi mandiri S2 dan S3 Universitas Brawijaya dibuka dalam dua gelombang.
Gelombang 1 telah dibuka mulai 11 September sampai 13 Oktober 2023.
Sementara pendaftaran gelombang 2 baru akan dibuka pada 20 November 2023 hingga 5 Januari 2024.
Proses pendaftaran seleksi mandiri S2 dan S3 Universitas Brawijaya dilakukan melalui laman https://admisi.ub.ac.id/.
Perlu diketahui, setiap pendaftar hanya dapat memilih satu program studi.
Baca juga: Pendaftaran S2 ITB 2024 Dibuka, Simak Syarat hingga Jadwal Seleksinya
Mengutip laman selma.ub.ac.id, beriktu ini informasi syarat dan cara daftar serta jadwal seleksi mandiri S2 dan S3 Universitas Brawijaya:
Syarat Daftar Seleksi Mandiri S2 dan S3 UB
1. Warga Negara Indonesia (WNI);
2. Memenuhi syarat program studi yang dituju, sesuai pada tabel program studi;
3. Peserta seleksi memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses pembelajaran di program studinya;
4. Kelengkapan dokumen yang perlu diunggah saat pendaftaran online:
- Foto diri berwarna terbaru (File JPG)
- Ijazah dan Transkrip Sarjana (File PDF)
- Ijazah dan Transkrip Magister (untuk pendaftar program Doktor) (File PDF)
- Sertifikat Tes Potensi Akademik (File PDF)
- Sertifikat TOEFL/Tes kemampuan bahasa Inggris lainnya (lihat syarat pada masing-masing program
- studi untuk keterangan lebih lanjut) (File PDF)
- Dua surat rekomendasi akademik (untuk pendaftar program Magister), atau tiga surat rekomendasi akademik (untuk pendaftar program Doktor) (File PDF)
- Surat keterangan sehat dan bebas narkoba (File PDF)
- KTP (File JPG)
- Surat Ijin/Penugasan dari instansi (bagi yang sudah bekerja, dan bagi yang biaya sendiri tidak diperlukan surat ijin/penugasan) (File PDF)
- Daftar Riwayat Hidup (File PDF)
- Sinopsis rencana penelitian (File PDF)
- Surat keterangan sumber dana (File PDF)
- Profil mahasiswa pada situs forlap dikti (File JPG)
- Berkas lain yang disyaratkan oleh Program Studi terkait
Baca juga: Jadwal SIMAK UI Gelombang 3 Program Pascasarjana, Dibuka 25 September 2023
Cara Daftar Seleksi Mandiri S2 dan S3 UB
1. Buat akun di laman https://admisi.ub.ac.id;