Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tata Cara Daftar PPDB SD Surabaya 2024 Jalur Zonasi Kelurahan, Dibuka Hari Ini

PPDB Surabaya 2024 jenjang SD Jalur Zonasi Kelurahan dibuka mulai hari ini, Senin (3/6/2024), simak inilah cara daftarnya.

Penulis: Lanny Latifah
Editor: Suci BangunDS
zoom-in Tata Cara Daftar PPDB SD Surabaya 2024 Jalur Zonasi Kelurahan, Dibuka Hari Ini
https://sd.ppdbsurabaya.net/
Laman Pendaftaran PPDB SD Surabaya 2024 Jalur Zonasi Kelurahan - PPDB Surabaya 2024 jenjang SD Jalur Zonasi Kelurahan dibuka mulai hari ini, Senin (3/6/2024), simak inilah cara daftarnya. 

TRIBUNNEWS.COM - Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Surabaya 2024 jenjang SD Jalur Zonasi Kelurahan dibuka mulai hari ini, Senin (3/6/2024).

Diketahui, PPDB SD Surabaya 2024 untuk Jalur Zonasi terdiri dari Jalur Zonasi Kelurahan, Jalur Zonasi Kecamatan, Jalur Zonasi Kota.

Saat ini, pendaftaran yang dibuka untuk Jalur Zonasi adalah Jalur Zonasi Kelurahan.

Bagi Calon Peserta Didik Baru (CPDB) dapat mendaftar melalui laman website https://sd.ppdbsurabaya.net/pendaftaran.

Selengkapnya, inilah tata cara daftar PPDB SD Surabaya 2024 Jalur Zonasi Kelurahan:

1. Calon Peserta Didik Baru (CPDB) dapat mendaftar melalui laman website https://sd.ppdbsurabaya.net/pendaftaran.

2. Calon Peserta Didik Baru (CPDB) SD mendaftar dan memilih 2 (dua) sekolah sesuai dengan daftar sekolah terdekat dengan tempat tinggal CPDB Jalur Zonasi yang telah ditentukan melalui sistem PPDB online.

3. Seleksi CPDB berdasarkan jumlah bobot nilai usia dan jarak rumah, sesuai dengan ketentuan sebagai berikut:

Baca juga: PPDB Depok TK, SD, SMP Dibuka Hari Ini, Simak Syarat Dokumennya

  • Usia 7 (tujuh) tahun atau lebih memperoleh bobot nilai 10 (sepuluh);
  • Usia 6 (enam) tahun 7 (tujuh) bulan sampai dengan 6 (enam) tahun 11 (sebelas) bulan memperoleh bobot nilai 8 (delapan);
  • Usia 6 (enam) tahun sampai dengan 6 (enam) tahun 6 (enam) bulan memperoleh bobot nilai 6 (enam);
  • Usia 5 (lima) tahun 6 (enam) bulan sampai dengan 5 (lima) tahun 11 (sebelas) bulan memperoleh bobot nilai 4 (empat);
  • Jarak rumah Calon Peserta Didik Baru dengan lokasi sekolah dalam 1 (satu) RT mendapatkan bobot nilai 10;
  • Jarak rumah Calon Peserta Didik Baru dengan lokasi sekolah dalam 1 (satu) RW mendapatkan bobot nilai 8;
  • Jarak rumah Calon Peserta Didik Baru dengan lokasi sekolah dalam 1 (satu) Kelurahan mendapatkan bobot nilai 6;
  • Jarak rumah Calon Peserta Didik Baru dengan lokasi sekolah dalam 1 (satu) Kecamatan mendapatkan bobot nilai 4;
  • Jarak rumah Calon Peserta Didik Baru dengan lokasi sekolah berbeda Kecamatan mendapatkan bobot nilai 2;
BERITA REKOMENDASI

4. Apabila terdapat kesamaan jumlah bobot usia dan jarak Calon Peserta Didik Baru, maka prioritas diberikan kepada Calon Peserta Didik Baru yang mendaftar terlebih dahulu melalui sistem PPDB online.

5. Apabila setelah pengumuman dan daftar ulang pada zonasi tingkat Kelurahan masih terdapat sisa alokasi kuota di sekolah, maka ketentuan zonasi akan dibuka menjadi zonasi tingkat Kecamatan.

6. Calon Peserta Didik Baru yang telah mendaftar dan belum diterima pada Zonasi tingkat Kelurahan, maka Calon Peserta Didik Baru dapat mendaftar ke Sekolah terdekat sesuai Zonasi tingkat Kecamatan sebagaimana dimaksud dengan alamat rumah tempat tinggal atau domisili yang masih memiliki sisa pagu dan akan dilakukan seleksi ulang.

7. Apabila setelah pengumuman dan daftar ulang pada Zonasi tingkat Kecamatan masih terdapat sisa alokasi pagu di Sekolah, maka ketentuan Zonasi akan dibuka menjadi Zonasi tingkat Kota.

8. Calon Peserta Didik Baru yang masih belum diterima pada zonasi tingkat kecamatan, maka dapat mendaftar ke sekolah terdekat sesuai zonasi tingkat kota dengan alamat rumah tempat tinggal atau domisili yang masih memiliki sisa kuota dan akan dilakukan seleksi ulang.


9. Dalam hal sekolah terdekat dari alamat tempat tinggal Calon Peserta Didik Baru berada di luar zonasi, maka peserta didik tetap dapat difasilitasi untuk mendaftar ke sekolah tersebut.

Baca juga: Tata Cara Daftar PPDB Jabar 2024 Jenjang SMA, SMK dan SLB, Siapkan Hal Ini

Jadwal Jalur Zonasi Kelurahan

Pendaftaran: 3 Juni 2024 pukul 00:00 hingga 5 Juni 2024 pukul 23:59

Verifikasi: 3 Juni 2024 pukul 00:00 hingga 5 Juni 2024 pukul 23:59

Pengumuman: 6 Juni 2024 pukul 00:01

Daftar Ulang: 6 Juni 2024 pukul 12:00 hingga 7 Juni 2024 pukul 23:59

Informasi selengkapnya klik di sini.

(Tribunnews.com/Latifah)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas