Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 4 SD Halaman 77 78 Buku Tematik Subtema 2 Pembelajaran 5
Inilah kunci jawaban Tema 3 Kelas 4 SD halaman 77 dan 78 Subtema 2 Pembelajaran 5, Keberagaman Makhluk Hidup di Lingkunganku.
Penulis: Indah Aprilin Cahyani
Editor: Nuryanti
TRIBUNNEWS.COM - Simak kunci jawaban Tema 3 Kelas 4 SD/MI halaman 77 dan 78 Subtema 2 Pembelajaran 5.
Buku tematik Tema 3 Kelas 4 SD berjudul Peduli Terhadap Makhluk Hidup, sedangkan Subtema 2 Keberagaman Makhluk Hidup di Lingkunganku.
Pada halaman 77 dan 78 siswa diminta untuk mengerjakan soal terkait karakteristik tempat tinggal hewan.
Sebelum melihat kunci jawaban Tema 3 Kelas 4 SD halaman 77 dan 78, siswa diharapkan dapat terlebih dahulu menjawab soal secara mandiri.
Kunci jawaban ini digunakan sebagai panduan dan pembanding oleh orang tua untuk mengoreksi pekerjaan anak.
Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 4 SD Subtema 2 Pembelajaran 5 Halaman 77-78
Kunci Jawaban Halaman 77
Hewan merupakan sumber daya alam yang dapat dimanfaatkan oleh manusia untuk memenuhi berbagai kebutuhan.
Jawab pertanyaan berikut.
Apa kesimpulanmu tentang karakteristik tempat tinggal hewan di atas?
Jawaban:
Kesimpulan karakteristik tempat tinggal hewan di atas bahwa tempat tinggal hewan mempengaruhi kehidupan hewan.
Apa perbedaan antara tempat hidup kucing dan ikan?
Jawaban:
Perbedaan kucing dan ikan adalah, kucing hidup di darat sedangkan ikan hidup di air.