Cara Daftar Seleksi Mandiri Universitas Airlangga Program Studi Kedokteran FIKKIA Banyuwangi 2024
Cara daftar seleksi mandiri Universitas Airlangga Program Studi Kedokteran FIKKIA Banyuwangi 2024/2025.
Penulis: Lanny Latifah
Editor: Bobby Wiratama
1. Buka web pendaftaran Universitas Airlangga http://pendaftaran.unair.ac.id.
2. Login menggunakan akun registrasi dengan Email & Password yang sudah didaftarkan sebelumnya.
Setelah login, tampilan pertama adalah alur proses pendaftaran yang harus ditempuh seorang peserta.
Jika belum mempunyai akun registrasi ikuti proses Registrasi Akun Pendaftaran.
Baca juga: Lowongan Kerja Bank Mandiri untuk Lulusan S1, Pendaftaran Ditutup 31 Juli 2024
3. Ikuti langkah ke-1 yaitu pemilihan jenjang seleksi dengan cara klik menu atas Pendaftaran - Pemilihan Penerimaan.
4. Pilih penerimaan yang diinginkan, kemudian klik Daftar.
5. Kemudian piih jenis formulir / jenis jurusan (Saintek/Soshum/Campuran), setelah dipilih klik Simpan.
Maka akan muncul tampilan formulir pendaftaran.
6. Isi formulir sesuai data diri Anda, dan pastikan tidak ada yang terlewat. Setelah selesai terisi semua klik Simpan.
7. Setelah mengisi formulir pendaftaran, maka langkah selanjutnya adalah mengupload berkas persyaratan.
Untuk mengupload berkas persyaratan klik menu Pendaftaran - Upload Berkas.
8. Upload satu-persatu file syarat yang dibutuhkan, perhatikan juga peringatan tentang syarat file yang bisa diupload beserta informasi materai yang harus dipakai untuk berkas pernyataan.
Setelah diupload semua, kemudian klik tombol Submit untuk diverifikasi.
9. Proses pengisian formulir dan upload file persyaratan sudah selesai.