30 Soal Survei Karakter ANBK SD, MI 2024 dan Kunci Jawabannya
Inilah contoh 30 soal survei karakter ANBK untuk siswa kelas 5 SD, MI tahun 2024 dan kunci jawabannya sebagai latihan.
Penulis: Sri Juliati
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
Pilihlah jawaban dari Jarang; Kadang-kadang; Sering; Selalu
- Mengancam siswa dengan tindakan yang membuat mereka takut.
Jawaban: Jarang - Memanggil siswa dengan sebutan yang menunjukkan kelemahannya (misalnya: si bodoh, anak nakal dan sebagainya).
Jawaban: Jarang - Menjadikan ketidakmampuan siswa sebagai bahan pembicaraan atau contoh di dalam kelas.
Jawaban: Jarang - Mengatakan sesuatu dengan tujuan membanding-bandingkan siswa (anak pintar dan anak bodoh, anak baik dan anak nakal).
Jawaban: Jarang - Membentak siswa yang tidak bisa melakukan tugas di depan teman-temannya.
Jawaban: Jarang
5. Selama enam bulan terakhir, seberapa sering kamu mengalami perasaan berikut ini sebagai akibat tindakan temanmu?
Pilihlah jawaban dari Jarang; Kadang-kadang; Sering; Selalu
- Merasa tidak percaya diri karena dihina penampilannya.
Jawaban: Jarang - Merasa malu karena disebarkan kekurangannya.
Jawaban: Jarang - Merasa tidak mampu karena dibilang bodoh.
Jawaban: Jarang - Merasa tertekan di sekolah karena bertemu teman yang ditakuti.
Jawaban: Jarang - Merasa enggan berteman karena dijauhi.
Jawaban: Jarang
6. Tentukan tingkat persetujuanmu untuk setiap pernyataan yang tersedia.
Pilihlah jawaban dari Sangat Tidak Setuju; Tidak Setuju; Setuju; Sangat Setuju.
- Para siswa senang dengan guru-guru di sekolah ini.
Jawaban: Sangat Setuju - Guru-guru di sekolah ini mempedulikan siswanya.
Jawaban: Sangat Setuju - Sekolah adalah tempat yang menyenangkan bagi saya.
Jawaban: Sangat Setuju - Saya belajar dengan nyaman di sekolah ini.
Jawaban: Sangat Setuju
7. Pilihlah jawaban yang menurutmu paling sesuai dengan yang kamu rasakan:
Pilihlah jawaban dari Sangat Tidak Setuju; Tidak Setuju; Setuju; Sangat Setuju.
- Guru-guru di sekolah ini mempedulikan siswanya tanpa memperhatikan kekurangan siswa.
Jawaban: Sangat Setuju - Guru-guru di sekolah ini menerima semua kondisi siswanya.
Jawaban: Sangat Setuju - Guru-guru saya menghargai siswanya sehingga saya merasa nyaman di kelas.
Jawaban: Sangat Setuju - Sikap guru saya membuat saya merasa diterima meski memiliki banyak kekurangan.
Jawaban: Sangat Setuju - Sikap guru saya membuat saya merasa tidak diterima di kelas.
Jawaban: Sangat Tidak Setuju
8. Mail adalah teman sekelas Susanti. Mail sering sekali diejek teman-teman sekelasnya karena bertubuh kurus dan pendek, dan berkulit hitam.
Suatu hari pada saat jam istirahat, Susanti melihat Mail duduk termenung sendirian. Susanti sangat kasihan pada Mail, tapi ia takut dijauhi dan jadi bahan ejekan oleh teman-teman sekelasnya jika ia mendekati ataupun berteman dengan Mail.
Tindakan yang seharusnya dilakukan oleh Susanti adalah ...
A. Tidak peduli dengan Mail
B. Ikut menjauhi Mail
C. Tetap berteman dengan Mail
D. Menjaga jarak dengan Mail
Jawaban: C. Tetap berteman dengan Mail
9. Runa berniat mengikuti kegiatan Persami (Perkemahan Sabtu Minggu) di sekolah, tapi orang tua Runa tidak mengizinkan karena kondisi Runa sedang kurang sehat.
Sikap yang sebaiknya Runa lakukan adalah ....
A. Tetap mengikuti kegiatan Persami secara diam-diam
B. Marah kepada orang tuanya
C. Membujuk teman-temannya untuk tidak mengikuti kegiatan Persami
D. Meminta izin untuk tidak mengikuti kegiatan Persami ke pembina pramuka