Rahmad Darmawan: Minimal Timnas Indonesia Bisa ke Semifinal
Timnas Indonesia harus berhati-hati menghadapi Laos di pertandingan pertama babak penyisihan Grup B Piala AFF 2012
Penulis: Glery Lazuardi
TRIBUNNEWS.COM – Timnas Indonesia harus berhati-hati menghadapi Laos di pertandingan pertama babak penyisihan Grup B Piala AFF 2012 yang dilangsungkan di Stadion Bukit Jalil, Malaysia, Minggu (25/11/2012). Menurut mantan pelatih timnas U-23 itu, Bambang Pamungkas tidak boleh menganggap enteng Laos.
"Indonesia harus berhati-hati menghadapi Laos. Mereka tim kuda hitam. Walaupun dari segi kualitas kita di atas, tetapi tetap harus waspada," tutur Rahmad Darmawan saat ditemui di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (24/11/2012).
Pelatih yang saat ini melatih Arema Indonesia itu mengatakan, Laos sudah mempersiapkan diri sejak SEA Games 2011 lalu. dan kekuatan tim berjuluk Thim Xad tidak jauh beda dibandingkan dengan tim yang berlaga di Sea Games tahun yang lalu.
Apabila mampu mengalahkan Laos, bukan tidak mungkin Indonesia dapat melangkah ke babak semifinal. Menurut Rahmad Darmawan, melihat statistik dari beberapa pertandingan ujicoba terakhir memperlihatkan bahwa timnas asuhan pelatih Nil Maizar mulai ada peningkatan kemampuan.
"Indonesia bisa lolos ke babak semifinal, karena dari beberapa pertandingan ujicoba terakhir, kemampuan bermain timnas mengalami perkembangan," tambahnya.