Rayakan Kemenangan, Elie Aiboy Berdandan Ala Ultraman
Sejumlah pemain tim nasional Indonesia sangat bergembira usai mengalahkan Singapura di matchday kedua Grup B Piala AFF 2012, Rabu (28/11/2012).
Editor: Ravianto
TRIBUNNEWS.COM, KUALA LUMPUR - Sejumlah pemain tim nasional Indonesia sangat bergembira usai mengalahkan Singapura di matchday kedua Grup B Piala AFF 2012, Rabu (28/11/2012).
Hal itu terlihat ketika para pemain skuad "Merah Putih" berjalan di area mixed zone Stadion Bukit Jalil untuk menuju bis yang mengangkut mereka ke hotel.
Rombongan pertama kali keluar dari ruang ganti pemain dipimpin oleh manajer Habil Maratti dan Rudolph Yesayas. Mereka berdua berjalan sambil menyanyikan lagu Indonesia Raya sebelum menyalami wartawan yang ingin memberi selamat atas kemenangan timnas.
Beberapa menit kemudian, ada hal menarik dalam rombongan tersebut ketika terdengar suara alunan musik reggae di dalam lorong. Entah berasal dari mana irama lagu itu, terlihat kapten timnas, Elie Aiboy berjoget dengan riang gembira sambil menggunakan topeng mirip tokoh pahlawan super "Ultraman".
Melihat tingkah kocak itu, sontak para wartawan lokal dan maupun luar negeri yang berada di mixed zone tertawa. Bahkan, Andik Vermansyah yang tengah diwawancarai pun sempat tertawa melihat kelakuan seniornya itu yang berjalan sambil didampingi Oktovianus Maniani dan Corneles Geddi.
Elie sendiri tampak asyik sendiri berjoget sambil terus mengoyangkan tangan di atas. Pemain asal Papua itu pun tidak memedulikan sejumlah wartawan yang ingin melakukan wawancara. "Tarikkkk,terusss akak Elie!" ujar salah satu wartawan melihat ulah Elie tersebut.