Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Mengapa Pesepakbola Bertukar Kaos?

Jika Anda memperhatikan sejumlah pertandingan

Penulis: Widiyabuana Slay
zoom-in Mengapa Pesepakbola Bertukar Kaos?
FIFA.com
TRIBUNNEWS.COM - Jika Anda memperhatikan sejumlah pertandingan di mana para pemain bertukar kaos. Menurut catatan FIFA, kegiatan ini pertama kali terekam pada tahun 1931 di mana tim Perancis meminta kaos pemain timnas Inggris untuk merayakan kemenangan 5-2 di Colombes. Dan ini merupakan pergantian kaos yang fenomenal.

Salah satu yang menjadi legenda adalah ketika Pele dan Bobby Moore bertukar kaos yang bau keringat pada tahun 1970 dalam pertandingan antara Brasil dan Inggris. Lalu mengapa para pemain bertukar kaos yang bau keringat itu?

Ini menunjukkan bentuk rasa sportivitas setelag bertarung di lapangan selama 90 menit. Bertukar kaos setelah bermain bola adalah salah satu cara menunjukkan penghormatan dan keberanian menerima kekalahan di antara lawan.

Tentu saja, sebagian pesepakbola tidak ingin bertukar kaos karena mereka tak ingin bau badan pemain lain melekat terutama dengan kaos yang basah. Banyak juga pemain lain terpaksa memakai kaos tersebut untuk penghargaan yang tinggi.

Ketika Pele bermain untuk New York Cosmos, ia menyiapkan 25 sampai 30 kaos untuk mengakomodasi permintaan dari para pemain yang meminta kaos usai bertanding. Biasanya, pemain terbaik selalu mendapatkan perhatian dan dimintai kaos untuk dikoleksi.

Sumber: FIFA.com

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas