Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Selebrasi Lokal 2022

Timnas Belanda, Kembalinya sang Raja Tanpa Mahkota di Piala Dunia 2022 Qatar

Setelah sempat absen pada edisi sebelumnya, Timnas Belanda yang merupakan sang juara tanpa mahkota akhirnya kembali mentas di Piala Dunia 2022.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Claudia Noventa
zoom-in Timnas Belanda, Kembalinya sang Raja Tanpa Mahkota di Piala Dunia 2022 Qatar
FIFA
Timnas Belanda di Piala Dunia 2022 Qatar. Setelah sempat absen pada edisi sebelumnya, Timnas Belanda yang merupakan sang juara tanpa mahkota akhirnya kembali mentas di Piala Dunia 2022. 

TRIBUNNEWS.COM - Timnas Belanda dan trofi Piala Dunia seakan menjadi dua hal yang sulit berjodoh dalam sejarah sepak bola.

Bagaimana tidak, Belanda yang memiliki banyak pemain bintang sering kali gagal mencicipi gelar Piala Dunia yang sebenarnya telah berada di depan mata.

Tercatat, Timnas Belanda sudah tampil sebanyak tiga kali di partai final Piala Dunia, sebanyak itu juga ternyata mereka selalu gagal.

Tiga kesempatan emas untuk bisa meraih gelar perdana Piala Dunia pun akhirnya sirna.

Baca juga: Didier Deschamps Singgung Status Paul Pogba di Skuad Prancis untuk Piala Dunia 2022

Tak mengherankan, jika Timnas Belanda mendapatkan julukan sebagai raja tanpa mahkota di panggung Piala Dunia.

Setelah sempat absen secara mengejutkan dalam gelaran Piala Dunia 2018 yang saat itu berlangsung di Rusia.

Timnas Belanda akhirnya kembali berkesempatan untuk tampil di ajang Piala Dunia 2022 yang akan dilangsungkan di Qatar, November mendatang.

Berita Rekomendasi

Tim berjuluk Oranye itu akan bergabung dengan Qatar (tuan rumah), Ekuador, dan Senegal di Grup A Piala Dunia 2022.

Di atas kertas, Timnas Belanda yang dihuni pemain bintang seperti Virgil Van Dijk, Frenkie De Jong, dan Memphis Depay layak diunggul bisa melewati babak penyisihan grup.

Keberadaan Louis Van Gaal yang menjadi arsitek Timnas Belanda pun juga semakin melambungkan asa tim tersebut untuk melaju semakin jauh di Piala Dunia 2022.

Status Raja Tanpa Mahkota

Seperti yang dijelaskan diatas, label juara tanpa mahkota memang layak disematkan kepada Timnas Belanda.

Kegagalan meraih gelar juara Piala Dunia dalam tiga kali kesempatan masing-masing tahun 1974, 1978, dan 2010 seakan menjadi aib bagi Timnas Belanda di turnamen sepak bola paling bergengsi tersebut.

Kini, Timnas Belanda akan mencoba memecahkan rasa penasarannya untuk bisa memenangi gelar Piala Dunia pada edisi tahun 2022.

Timnas Belanda di Piala Dunia 2022 Qatar
Timnas Belanda di Piala Dunia 2022 Qatar (FIFA)

Pemain Liverpool, Virgil Van Dijk secara tidak langsung akan memimpin pasukan tempur Timnas Belanda sebagai kapten utama di Piala Dunia 2022.

Dengan kepemimpinan yang ia miliki, Van Dijk punya tanggungjawab lebih untuk bisa membawa Belanda tampil sebaik mungkin di ajang empat tahunan tersebut.

Layak dinantikan seperti apa sepak terjang yang akan ditorehkan Timnas Belanda saat beraksi di Piala Dunia 2022 mendatang.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klasemen
Group A
Tim
P
1
Belanda
7
2
Senegal
6
3
Ecuador
4
4
Qatar
0
Group B
Tim
P
1
Inggris
7
2
Amerika serikat
5
3
Iran
3
4
Wales
1
Group C
Tim
P
1
Argentina
6
2
Poland
4
3
Mexico
4
4
Saudi Arabia
3
Group D
Tim
P
1
Prancis
6
2
Australia
6
3
Tunisia
4
4
Denmark
1
Group E
Tim
P
1
Jepang
6
2
Spanyol
4
3
Jerman
4
4
Costa Rica
3
Group F
Tim
P
1
Morocco
7
2
Croatia
5
3
Belgia
4
4
Canada
0
Group G
Tim
P
1
Brazil
6
2
Swiss
6
3
Cameroon
4
4
Serbia
1
Group H
Tim
P
1
Portugal
6
2
Korea Selatan
4
3
Uruguay
4
4
Ghana
3
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas