Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Selebrasi Lokal 2022

Pelatih Swiss Tak Sabar Lawan Brasil di Piala Dunia 2022: Berkat Selecao Saya Jadi Pesepak Bola

Yakin mengatakan bahwa dirinya terinspirasi oleh Selecao, jelang laga Swiss vs Brasil, Senin (28/11/2022).

Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Pelatih Swiss Tak Sabar Lawan Brasil di Piala Dunia 2022: Berkat Selecao Saya Jadi Pesepak Bola
AFP/KIRILL KUDRYAVTSEV
Pelatih Swiss Murat Yakin menghibur pendukung pada akhir pertandingan sepak bola Grup G Piala Dunia Qatar 2022 antara Swiss dan Kamerun di Stadion Al-Janoub di Al-Wakrah, selatan Doha pada 24 November 2022. Yakin mengatakan bahwa dirinya terinspirasi oleh Selecao, jelang laga Swiss vs Brasil, Senin (28/11/2022). (Kirill KUDRYAVTSEV / AFP) 

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Timnas Swiss, Murat Yakin mengatakan bahwa dirinya terinsipirasi dari Timnas Brasil.

Seperti yang diketahui, pertandingan Grup G Piala Dunia 2022 antara Brasil vs Swiss digelar di Stadion Ras Abu Aboud, Senin (28/11/2022) pukul 23.00 WIB.

"Secara pribadi, saya telah menantikan pertandingan ini sejak undian diumumkan," kata Yakin, mantan pemain internasional Swiss, menjelang pertandingan.

“Sejak masa kecil saya, saya berbicara panjang lebar tentang Brasil, mungkin itu sebabnya saya menjadi pesepak bola," kata Yakin dikutip dari barrons.com.

Baca juga: Foto-foto Suporter Timnas Kamerun Nonton Lawan Serbia di Piala Dunia 2022, Badan Bercat Bendera

"Tentu saja, kami sangat menantikannya [laga melawan Brasil]."

"Senang bermain melawan nama-nama besar dan dapat menunjukkan apa yang kami miliki."

Yakin mengatakan timnya tidak mengubah persiapan mereka untuk pertandingan tersebut meski mega bintang Brasil, Neymar, absen karena cedera.

Berita Rekomendasi

"Jika tim lawan kehilangan pilar terbaik kelas dunia, itu pasti menyakitkan bagi pecinta sepak bola," jelas Yakin.

"Tentu kami maupun penonton ingin bermain melawan skuad terbaik (lawan) saat datang ke Piala Dunia," lanjutnya.

Murat telah memberikan tantangan kepada para pemainnya untuk membuktikan bahwa dia benar ketika dirinya memuji skuadnya sebagai tim terbaik yang pernah mewakili Swiss.

Dilansir Mirror, Xherdan Shaqiri, yang bermain untuk tim MLS Chicago Fire, mengatakan: "Bagus pelatih mengatakan kata-kata itu tentang kami, dan sekarang mari kita lihat apakah kami bisa menunjukkan sesuatu melawan tim hebat."

"Mereka memiliki kualitas yang cukup untuk mengimbangi," katanya."

Untuk diketahui, Swiss membuka laga perdana mereka di Piala Dunia dengan menundukkan Kamerun dengan skor 1-0.

Gol semata wayang Swiss dicetak oleh Breel Embolo, pemain AS Monaco pada menit ke-48.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klasemen
Group A
Tim
P
1
Belanda
7
2
Senegal
6
3
Ecuador
4
4
Qatar
0
Group B
Tim
P
1
Inggris
7
2
Amerika serikat
5
3
Iran
3
4
Wales
1
Group C
Tim
P
1
Argentina
6
2
Poland
4
3
Mexico
4
4
Saudi Arabia
3
Group D
Tim
P
1
Prancis
6
2
Australia
6
3
Tunisia
4
4
Denmark
1
Group E
Tim
P
1
Jepang
6
2
Spanyol
4
3
Jerman
4
4
Costa Rica
3
Group F
Tim
P
1
Morocco
7
2
Croatia
5
3
Belgia
4
4
Canada
0
Group G
Tim
P
1
Brazil
6
2
Swiss
6
3
Cameroon
4
4
Serbia
1
Group H
Tim
P
1
Portugal
6
2
Korea Selatan
4
3
Uruguay
4
4
Ghana
3
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas