Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Selebrasi Lokal 2022

Brasil vs Korea Selatan 16 Besar Piala Dunia 2022, Neymar Kembali Berlari, Pertanda Baik?

Neymar tengah berpacu dengan waktu supaya bisa kembali bugar jelang laga Brasil vs Korea Selatan di babak 16 besar Piala Dunia 2022.

Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Brasil vs Korea Selatan 16 Besar Piala Dunia 2022, Neymar Kembali Berlari, Pertanda Baik?
AFP/GIUSEPPE CACACE
Penyerang Brasil Neymar duduk di tanah selama pertandingan sepak bola Grup G Piala Dunia Qatar 2022 antara Brasil dan Serbia di Stadion Lusail di Lusail, utara Doha pada 24 November 2022. Neymar tengah berpacu dengan waktu supaya bisa kembali bugar jelang laga Brasil vs Korea Selatan di babak 16 besar Piala Dunia 2022, Selasa (6/12/2022) pukul 02.00 WIB. (Photo by Giuseppe CACACE / AFP) 

TRIBUNNEWS - Megabintang Timnas Brasil yang bermain untuk Paris Saint-Germain, Neymar, tengah berpacu dengan waktu supaya bisa kembali bugar jelang laga Brasil vs Korea Selatan di babak 16 besar Piala Dunia 2022, Selasa (6/12/2022) pukul 02.00 WIB.

Seperti yang diketahui, Neymar mengalami cedera pergelangan kaki dalam pertandingan pembuka Selecao (julukan Timnas Brasil)  melawan Serbia.

Masalah tersebut menyebabkan pria berusia 30 tahun itu melewatkan sisa pertandingan Brasil di penyisihan grup G Piala Dunia 2022.

Baca juga: Foto Suporter Timnas Brasil saat Lawan Kamerun Piala Dunia 2022, Bentangkan Foto Pele untuk Beri Doa

Dikutip dari Inside Sport, para wartawan sempat bertanya mengenai kebugaran Neymar dan Danilo kepada tim dokter Brasil.

“Mengenai Neymar dan Alex Sandro, kami pikir kami punya waktu dan ada kemungkinan,” kata Rodrigo Lasmar, salah satu dokter tim Brasil.

Departemen medis Brasil memang pada awalnya menyatakan bahwa Neymar hanya akan absen dari babak penyisihan grup turnamen.

Namun, sempat ada laporan yang mengkhawatirkan dari tim Selecao (julukan Timnas Brasil).

Berita Rekomendasi

Dilansir Mirror pada Kamis (1/12/2022), Brasil khawatir cedera Neymar bisa lebih buruk dari yang diperkirakan sebelumnya dan ia mungkin menderita kerusakan ligamen.

Kemudian, Sky Sports melaporkan bahwa Brasil akan membuat keputusan tentang kemungkinan partisipasi Neymar di sisa Piala Dunia setelah pertandingan melawan Kamerun, Sabtu (3/12/2022).

Cederanya itu bisa mengakhiri perjalanannya di Piala Dunia.

Namun, jurnalis sepak bola The Guardian, Sid Lowe yang berada di pertandingan tersebut melihat tanda yang menggembirakan terkait kebugaran Neymar setelah peluit akhir laga Kamerun vs Brasil dibunyikan.

Sid Lowe pun mencuit dengan kalimat: "Neymar berlari melintasi lapangan. Pertanda baik?"

Neymar berlari memasuki lapangan untuk berbicara dengan rekan-rekannya dan memberi selamat kepada pemain Kamerun atas kemenangan 1-0 mereka.

BACA:

Download Gambar Jadwal 16 Besar Piala Dunia 2022 Live SCTV, Dimulai Belanda vs Amerika Serikat

Berita Piala Dunia 2022 Qatar

Jadwal Lengkap Piala Dunia 2022

Daftar Wasit Piala Dunia 2022

Profil 8 Stadion Piala Dunia Qatar

Daftar Peserta dan Pembagian Grup Piala Dunia 2022

Sejarah Piala Dunia atau FIFA World Cup

(Tribunnews.com/Muhamad Deni Setiawan)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klasemen
Group A
Tim
P
1
Belanda
7
2
Senegal
6
3
Ecuador
4
4
Qatar
0
Group B
Tim
P
1
Inggris
7
2
Amerika serikat
5
3
Iran
3
4
Wales
1
Group C
Tim
P
1
Argentina
6
2
Poland
4
3
Mexico
4
4
Saudi Arabia
3
Group D
Tim
P
1
Prancis
6
2
Australia
6
3
Tunisia
4
4
Denmark
1
Group E
Tim
P
1
Jepang
6
2
Spanyol
4
3
Jerman
4
4
Costa Rica
3
Group F
Tim
P
1
Morocco
7
2
Croatia
5
3
Belgia
4
4
Canada
0
Group G
Tim
P
1
Brazil
6
2
Swiss
6
3
Cameroon
4
4
Serbia
1
Group H
Tim
P
1
Portugal
6
2
Korea Selatan
4
3
Uruguay
4
4
Ghana
3
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas