Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Selebrasi Lokal 2022

Hasil Babak 1 Portugal vs Swiss di Piala Dunia 2022: Ramos & Pepe Bikin Samba Eropa di Atas Angin

Portugal saat ini unggul dua gol tanpa balas melawan Swiss di Lusail Stadium, dimana dua gol tim Samba Eropa dicetak oleh Goncalo Ramos dan Pepe.

Penulis: Dwi Setiawan
zoom-in Hasil Babak 1 Portugal vs Swiss di Piala Dunia 2022: Ramos & Pepe Bikin Samba Eropa di Atas Angin
AFP/PATRICIA DE MELO MOREIRA
Bek Portugal Pepe (Tengah) merayakan gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar antara Portugal dan Swiss di Stadion Lusail di Lusail, utara Doha pada 6 Desember 2022. (PATRICIA DE MELO MOREIRA / AFP) 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil babak pertama laga antara Portugal vs Swiss pada babak 16 besar Piala Dunia 2022 sementara tim Samba Eropa unggul, Rabu (7/12/2022) dinihari WIB.

Portugal saat ini unggul dua gol tanpa balas melawan Swiss di Lusail Stadium, dimana dua gol tim Samba Eropa dicetak oleh Goncalo Ramos (17') dan Pepe (33').

Dengan keunggulan tersebut, satu kaki Portugal tampaknya sudah berada di babak perempat final Piala Dunia 2022.




Jika mampu mempertahankan keunggulan sampai akhir laga babak kedua, Portugal otomatis lolos dari hadangan Swiss dan akan menantang Maroko di fase selanjutnya.

Baca juga: Live Streaming SCTV & Susunan Pemain Portugal vs Swiss, Piala Dunia 2022, Cristiano Ronaldo Cadangan

Penyerang Portugal Goncalo Ramos (kedua dari kanan) merayakan dengan rekan setimnya setelah ia mencetak gol pertama timnya selama pertandingan sepak bola babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar antara Portugal dan Swiss di Stadion Lusail di Lusail, utara Doha. Selasa (6 Desember 2022). (PATRICIA DE MELO MOREIRA / AFP)
Penyerang Portugal Goncalo Ramos (kedua dari kanan) merayakan dengan rekan setimnya setelah ia mencetak gol pertama timnya selama pertandingan sepak bola babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar antara Portugal dan Swiss di Stadion Lusail di Lusail, utara Doha. Selasa (6 Desember 2022). (PATRICIA DE MELO MOREIRA / AFP) (AFP/PATRICIA DE MELO MOREIRA)

Jalannya Pertandingan

Babak pertama dimulai, agresifitas permainan langsung ditunjukkan Portugal yang bermain tanpa Cristiano Ronaldo di lini depan.

Bruno Fernandes dan Joao Felix yang menjadi aktor utama serangan Portugal mencoba terus melayani Goncalo Ramos sebagai ujung tombak.

BERITA TERKAIT

Kekuatan fisik dan kecepatan Goncalo Ramos nampaknya menjadi keunggulannya dalam berduel melawan bek Swiss.

Usaha Portugal untuk mendapatkan gol pembuka akhirnya hadir ketika laga memasuki menit ke-17.

Ialah Goncalo Ramos yang menjadi aktor utama dibalik terciptanya gol pemecah kebuntuan Portugal ke gawang Swiss.

Penyerang Portugal Goncalo Ramos merayakan gol pertama timnya selama pertandingan sepak bola babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar antara Portugal dan Swiss di Stadion Lusail di Lusail, utara Doha. Selasa (6 Desember 2022). (PATRICIA DE MELO MOREIRA/AFP)
Penyerang Portugal Goncalo Ramos merayakan gol pertama timnya selama pertandingan sepak bola babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar antara Portugal dan Swiss di Stadion Lusail di Lusail, utara Doha. Selasa (6 Desember 2022). (PATRICIA DE MELO MOREIRA/AFP) (AFP/PATRICIA DE MELO MOREIRA)

Setelah mendapatkan umpan pendek dari Joao Felix, Goncalo Ramos secara tak terduga melepaskan tembakan kaki kiri yang menghujam pojok kanan gawang Swiss yang dijaga Sommer.

Portugal mutlak memehang kendali permainan dalam 20 laga pembuka di Lusail Stadium.

Variasi serangan yang diperlihatkan lini depan Portugal benar-benar menghadirkan ancaman bagi lini pertahanan Swiss.

Goncalo Ramos hampir saja menggandakan keunggulan Portugal jika tembakannya lebih bertenaga.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klasemen
Group A
Tim
P
1
Belanda
7
2
Senegal
6
3
Ecuador
4
4
Qatar
0
Group B
Tim
P
1
Inggris
7
2
Amerika serikat
5
3
Iran
3
4
Wales
1
Group C
Tim
P
1
Argentina
6
2
Poland
4
3
Mexico
4
4
Saudi Arabia
3
Group D
Tim
P
1
Prancis
6
2
Australia
6
3
Tunisia
4
4
Denmark
1
Group E
Tim
P
1
Jepang
6
2
Spanyol
4
3
Jerman
4
4
Costa Rica
3
Group F
Tim
P
1
Morocco
7
2
Croatia
5
3
Belgia
4
4
Canada
0
Group G
Tim
P
1
Brazil
6
2
Swiss
6
3
Cameroon
4
4
Serbia
1
Group H
Tim
P
1
Portugal
6
2
Korea Selatan
4
3
Uruguay
4
4
Ghana
3
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas