Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Selebrasi Lokal 2022

Piala Dunia 2026 Jadi Pertarungan Kylian Mbappe vs Erling Haaland, GOAT Masa Depan

Gelaran Piala Dunia 2026 akan menjadi pertarungan dua pemain bintang masa kini, Erling Haaland vs Kylian Mbappe.

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Piala Dunia 2026 Jadi Pertarungan Kylian Mbappe vs Erling Haaland, GOAT Masa Depan
AFP/JACK GUEZ
Kembang api mengelilingi replika raksasa Trofi Piala Dunia sebelum dimulainya pertandingan sepak bola final Piala Dunia Qatar 2022 antara Argentina dan Prancis di Stadion Lusail di Lusail, utara Doha. Minggu (18 Desember 2022). Argentina menang dalam adu penalti dengan Prancis. Gelaran Piala Dunia 2026 akan menjadi pertarungan dua pemain bintang masa kini, Erling Haaland vs Kylian Mbappe. (JACK GUEZ / AFP ) 

TRIBUNNEWS.COM - Gelaran Piala Dunia 2026 akan menjadi pertarungan dua pemain bintang masa kini, Erling Haaland vs Kylian Mbappe.

Piala Dunia 2022 telah rampung digelar dengan Timnas Argentina keluar sebagai juaranya setelah mengalahkan Prancis di final pada Minggu (18/12/2022) malam.

Argentina mengalahkan Prancis melalui babak adu penalti 4-2, setelah bermain melalui perpanjangan waktu dengan skor 3-3.

Gol Argentina dicetak oleh dua pemainnya, Angel di Maria serta Lionel Messi. Sedangkan tiga Prancis dicetak oleh satu nama, yakni Kylian Mbappe.

Hattrcik Mbappe membuatnya mengungguli Messi dari perebutan penghargaan sepatu emas Piala Dunia.

Mbappe mencetak 8 gol, sedangkan tambahan dua gol Messi di laga final membuat La Pulga masih kalah satu gol lebih banyak dari bintang Prancis itu.

Lionel Messi menjadi sosok sentral dalam keberhasilan Argentina menjadi juara Piala Dunia 2022, Minggu (18/12/2022). Kemenangan Argentina ini membuat raihan trofi Lionel Messi semakin banyak dan lengkap. Memang dalam kariernya, Messi lekat dengan prestasi dan trofi mentereng. Raihan trofi Piala Dunia 2022 bak menjadi pelengkap sempurna prestasi pemain berjuluk La Pulga ini. Berikut ini daftar trofi dan prestasi Lionel Messi sepanjang sejarah. TRIBUNNEWS/BAYU PRIADI
Lionel Messi menjadi sosok sentral dalam keberhasilan Argentina menjadi juara Piala Dunia 2022, Minggu (18/12/2022). Kemenangan Argentina ini membuat raihan trofi Lionel Messi semakin banyak dan lengkap. Memang dalam kariernya, Messi lekat dengan prestasi dan trofi mentereng. Raihan trofi Piala Dunia 2022 bak menjadi pelengkap sempurna prestasi pemain berjuluk La Pulga ini. Berikut ini daftar trofi dan prestasi Lionel Messi sepanjang sejarah. TRIBUNNEWS/BAYU PRIADI (TRIBUNNEWS/BAYU PRIADI)

Baca juga: Tangis Mbappe Pecah Pasca-Laga Final Piala Dunia 2022, Ditenangkan Presiden Macron & Diberi Pelukan

Di Piala Dunia 2026 empat tahun mendatang, diprediksi bakal ada pertarungan sengit untuk perebutan gelar top skor.

BERITA REKOMENDASI

Namun tentu nama yang bersaing bukan lagi Kylian Mbappe dengan Messi ataupun bahkan Ronaldo, karena dua nama bintang tersebut diperkirakan tidak akan tampil lagi mengingat usia keduanya yang sudah cukup tua.

Adalah antara Kylian Mbappe vs Erling Haaland yang akan mendapat sorotan di Piala Dunia 2026 nanti.

Keduanya akan bersaing untuk membuktikan siapa yang layak menjadi pemain terbaik sepanjang masa atau GOAT masa depan.

Mbappe tampil bersinar di Piala Dunia tahun ini, padahal usianya terbilang masih sangat muda, yakni 23 tahun 363 hari.

Usia Mbappe baru akan genap 24 tahun pada besok, 20 Desember 2022. Tapi ia telah mencetak 13 gol dari dua ajang Piala Dunia.


Pada 2018 lalu, ia mencetak 5 gol dan kini 8 gol, total 13 gol yang membuatnya mengungguli legenda Brasil, Pele di ajang Piala Dunia yang golnya mentok di angka 12.

Dengan fakta tersebut, bukan tak mungkin Kylian Mbappe akan lebih menggila lagi di Piala Dunia 2026 mendatang.

Nama Kylian Mbappe semakin melambung di kancah Internasional. Meski kalah dari rekan satu tim PSGnya, Lionel Messi, Kylian Mbappe tak harus rendah diri. Kylian Mbappe tak perlu larut dalam kesedihan meski gagal membawa Prancis menjadi juara Piala Dunia 2022. Dia sukses menyabet gelar top skor Piala Dunia 2022 dengan torehan 8 gol yang ia ciptakan. Dalam laga final yang digelar di Lusail Stadium, pria berusia 23 tahun itu bahkan mampu mencatatkan hattrick. Tiga gol Kylian Mbappe masing-masing tercipta pada menit (80', 81', dan 118'). Memimpin lewat catatan 8 gol plus xG termentereng di Piala Dunia 2022 (5.11) membuktikan bahwa Mbappe berada dalam kondisi terbaik yang keluar sebagai pencetak gol terbanyak. TRIBUNNEWS/BAYU PRIADI
Nama Kylian Mbappe semakin melambung di kancah Internasional. Meski kalah dari rekan satu tim PSGnya, Lionel Messi, Kylian Mbappe tak harus rendah diri. Kylian Mbappe tak perlu larut dalam kesedihan meski gagal membawa Prancis menjadi juara Piala Dunia 2022. Dia sukses menyabet gelar top skor Piala Dunia 2022 dengan torehan 8 gol yang ia ciptakan. Dalam laga final yang digelar di Lusail Stadium, pria berusia 23 tahun itu bahkan mampu mencatatkan hattrick. Tiga gol Kylian Mbappe masing-masing tercipta pada menit (80', 81', dan 118'). Memimpin lewat catatan 8 gol plus xG termentereng di Piala Dunia 2022 (5.11) membuktikan bahwa Mbappe berada dalam kondisi terbaik yang keluar sebagai pencetak gol terbanyak. TRIBUNNEWS/BAYU PRIADI (TRIBUNNEWS/BAYU PRIADI)

Baca juga: Piala Dunia 2026 Digelar di Amerika Serikat, Kanada, & Meksiko, FIFA Tambah Kuota Jadi 48 Tim

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klasemen
Group A
Tim
P
1
Belanda
7
2
Senegal
6
3
Ecuador
4
4
Qatar
0
Group B
Tim
P
1
Inggris
7
2
Amerika serikat
5
3
Iran
3
4
Wales
1
Group C
Tim
P
1
Argentina
6
2
Poland
4
3
Mexico
4
4
Saudi Arabia
3
Group D
Tim
P
1
Prancis
6
2
Australia
6
3
Tunisia
4
4
Denmark
1
Group E
Tim
P
1
Jepang
6
2
Spanyol
4
3
Jerman
4
4
Costa Rica
3
Group F
Tim
P
1
Morocco
7
2
Croatia
5
3
Belgia
4
4
Canada
0
Group G
Tim
P
1
Brazil
6
2
Swiss
6
3
Cameroon
4
4
Serbia
1
Group H
Tim
P
1
Portugal
6
2
Korea Selatan
4
3
Uruguay
4
4
Ghana
3
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas