Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Golkar Dukung Gibran Maju Pilkada Solo, Apa Tanggapan Sang Rival Achmad Purnomo?

Purnomo tak mempermasalahkan dukungan partai berlambang pohon beringin terhadap Gibran di pertarungan Pilkada Solo 2020.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Golkar Dukung Gibran Maju Pilkada Solo, Apa Tanggapan Sang Rival Achmad Purnomo?
TribunSolo.com/Adi Surya
Bakal Calon Wali Kota Solo, Achmad Purnomo saat melayani permintaan wartawan di kediamannya, Minggu (7/6/2020). 

Laporan Wartawan TribunSolo.com, Ilham Oktafian

TRIBUNNEWS.COM, SOLO - Bakal Calon Wali Kota Solo, Achmad Purnomo merespon dukungan yang bakal diberikan Partai Golkar kepada Gibran Rakabuming Raka di Pilkada Solo 2020.

Purnomo tak mempermasalahkan dukungan partai berlambang pohon beringin tersebut.

Menurutnya, itu merupakan hak politik yang dimiliki Partai Golkar.

"Tidak masalah, itu hak politik," ujar Purnomo kepada TribunSolo.com pada Selasa (9/6/20202).

Purnomo menuturkan dirinya saat ini masih menunggu keputusan rekomendasi DPP PDI Perjuangan.

Sebab partai besutan Megawati Soekarnoputri itu sampai saat ini belum menjatuhkan rekomendasi.

Berita Rekomendasi

Adapun bakal calon yang sampai saat ini masih menanti keputusan PDI Perjuangan, yakni Gibran, Purnomo, dan Teguh Prakosa.

"Keputusan akhir kan belum ke luar, kita tunggu saja," kata Purnomo.

Purnomo menegaskan dirinya siap apabila kelak diberi rekomendasi PDI Perjuangan untuk maju dalam kontestasi Pilkada Solo 2020.

"Kalau misalkan ditunjuk, sebagai kader partai saya siap menjalankan perintah," tegas Purnomo.

Golkar Dukung Gibran

Sebelumnya, Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar, Airlangga Hartarto merestui DPD II Partai Golkar Solo mengusung Gibran Rakabuming Raka putra Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam Pilkada 2020.

Baca: Momo Geisha Rayakan Ulang Tahun ke-34 di Villa Pribadi Bareng Keluarga di Malang, Intip Foto-fotonya

Ketua DPD II Partai Golkar Kota Solo, Maria Sri Sumarni menyampaikan keputusan mengusung Gibran Rakabuming Raka tersebut sesuai arahan DPP partai beringin itu.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas