Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hitung Cepat Pilkada Solo: Gibran Unggul Sementara 90,41 Persen Vs  Bagyo 9,59 Persen

Nomor Urut 1, Gibran Rakabuming Raka-Teguh Prakosa unggul jauh sementara dari lawannya Bagyo Wahyono-FX Supardjo (Bajo), Rabu (9/12/2020).

Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Hitung Cepat Pilkada Solo: Gibran Unggul Sementara 90,41 Persen Vs  Bagyo 9,59 Persen
istimewa
Poster debat Calon Wali Kota Solo Gibran Rakabuming dan Bagyo Wahyono. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA — Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo, Jawa Tengah Nomor Urut 1, Gibran Rakabuming Raka-Teguh Prakosa unggul jauh sementara dari lawannya Bagyo Wahyono-FX Supardjo (Bajo), Rabu (9/12/2020).

Hasil tersebut terilis dalam program Suara Unggul Kompas TV, Rabu (9/12/2020), seperti dikutip Tribunnews.com pada pukul 13.50 WIB.

Hasil ini berdasarkan hasil hitung cepat (Quick Count) Charta Politica menunjukkan putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) ungul 90,41 persen dari Bagyo yang hanya memperoleh 9,59 persen.

Sementara ini data yang baru masuk 0,50 persen.

Dua pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Solo menggunakan hak pilihnya pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020, Rabu (9/12/2020).

Baca juga: Link Hitung Cepat dan Live Report Pilkada 2020 di Kompas TV

Baca juga: Live Streaming Hasil Quick Count Pilkada Solo 2020, Gibran Atau Bagyo yang Menang?

Dua pasangan calon itu adalah Gibran Rakabuming Raka-Teguh Prakosa dan Bagyo Wahyono-FX Supardjo (Bajo). Mereka mencoblos di tempat pemungutan suara (TPS) berbeda.

Gibran mencoblos di TPS 22 Kelurahan Manahan, Teguh di TPS 14 Kelurahan Baluwarti, Bagyo di TPS 8 Kelurahan Penumping dan Parjo di TPS 28 Kelurahan Pajang.

BERITA REKOMENDASI

Paslon Gibran-Teguh diusung PDI-P dan tujuh parpol pendukung baik yang mendapat kursi di parlemen maupun non-parlemen.

Sedangkan, paslon Bajo diusung oleh Ormas Tikus Pithi melalui jalur perseorangan atau independen.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas