Hitung Cepat Pilkada Tangsel: Pasangan Keponakan Prabowo Subianto Unggul Sementara
Pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Tangerang Selatan (Tangsel) nomor urut (1) Muhamad-Rahayu Saraswati Djojohadikusumo (Sara) unggul sementa
Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA — Pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Tangerang Selatan (Tangsel) nomor urut (1) Muhamad-Rahayu Saraswati Djojohadikusumo (Sara) unggul sementara dalam Pilkada Tangsel, Rabu (9/12/2020).
Hal itu terekam dalam hitung cepat atau quick count sementara dari dua lembaga, yakni Charta Politica Rabu (9/12/2020) hingga pukul 14.10 WIB untuk Pilkada Tangsel 2020.
Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Tangerang Selatan 2020 diikuti tiga pasang kandidat yang akan berebut suara dari 924.602 pemilih.
Dua pasangan lainnya adalah Siti Nurazizah dan Ruhamaben (2) dan Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan (3).
Berdasarkan data masuk sebesar 30, 67 persen, Charta Politica mencatat pasangan keponakan dari Menteri Pertahanan Prabowo Subianto sementara mampu memperoleh 39,09 persen.
Sementara lawan-lawannya mendapat 24,30 persen untuk pasangan nomor 2 dan 36,61 persen dikumpulkan pasangan nomor 3.
Pasangan nomor urut 1 Muhamad-Rahayu Saraswati Djojohadikusumo (Sara) diusung oleh PDI-P, Partai Gerindra, PAN, PSI dan Hanura, dengan total 23 kursi di parlemen Tangsel.
Baca juga: Polisi Turunkan 4.300 Personil Amankan Pilkada Tangsel dan Depok
Selain itu, mereka juga didukung empat partai tanpa kursi di DPRD Tangsel, yakni Nasdem, Perindo, Garuda, dan Berkarya.
Pasangan nomor urut 2 adalah Siti Nurazizah dan Ruhamaben. Mereka diusulkan Partai Demokrat, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Koalisi tiga partai itu punya 17 kursi di DPRD Tangsel.
Pasangan nomor urut 3 adalah Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan yang diusulkan Partai Golkar.
Tiga partai tanpa kursi di DPRD Tangsel ikut mendukung pasangan ini, yaitu Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Bulan Bintang (PBB), dan Gelora.
Benyamin merupakan petahana Wakil Wali Kota Tangsel. Ia mendampingi Wali Kota Tangsel saat ini, Airin Rachmi Diany, selama dua periode.(*)