Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Maju di Pilkada 2020, Perolehan Suara Adly Fayruz dan Iyeth Bustami Jauh Tertinggal

Jumlah tersebut jauh dibanding dua pasangan lainnya, yaitu Cellica Nurrachadi dan Aep dengan 115.226 suara atau 58,9 persen suara.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Maju di Pilkada 2020, Perolehan Suara Adly Fayruz dan Iyeth Bustami Jauh Tertinggal
TRIBUNNEWS.COM/WAHYU FIRMANSYAH
Adly Fayruz dan Angbeen Rishi setelah lamaran di kediaman Angbeen di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (25/11/2018). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA  - Tak seperti Sahrul Gunawan atau Lucky Hakim yang berjaya di penghitungan cepat, artis Adly Fairuz serta penyanyi dangdut Iyeth Bustami yang ikut maju di Pilkada 2020 justru mendapat hasil sebaliknya.

Berdasar data real count di situs KPU (Sirekap), seperti dikutip Kompas.com, Kamis (10/12/2020) pukul 19.45, Adly Fayruz yang mendampingi Yesi Karya di Pilkada Kabupaten Karawang mendapat total 23.537 suara atau 12,0 persen suara.

Jumlah tersebut jauh dibanding dua pasangan lainnya, yaitu Cellica Nurrachadi dan Aep dengan 115.226 suara atau 58,9 persen suara.

Baca juga: Hasil Real Count Pilkada Bengkalis 2020 Data KPU, Penyanyi Iyeth Bustami Jauh Tertinggal

Serta pasangan Ahmad Zamakhsyari-Yusni dengan 56.968 suara atau 29,1 persen suara.

Hal serupa juga dialami penyanyi Iyeth Bustami yang maju di Pilkada Bengkalis mendampingi Kaderismanto dengan nomor urut 1.

Dikutip dari laman KPU.go.id, Kamis (10/12/2020) pukul 19.45, dari 1285 TPS, Iyeth meraih suara 19,2 persen dengan total suara 21.836 suara.

Suara terbanyak diraih pasangan Kasmarni dan Bagus Santoso dengan 31,0 persen suara dengan total 35.217 suara, kemudian disusul pasangan Indra Gunawan dan Samsu Dalimunthe dengan 25,8 persen suara dengan total 29.295 suara, serta pasangan Abi Bahrun dan Herman dengan 24,0 persen suara dengan total 27.232 suara.

Berita Rekomendasi

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pilkada 2020, Adly Fayruz dan Iyeth Bustami Tumbang di Sirekap KPU"

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas