Istri Gus Dur Doakan Jokowi Jadi Pemimpin yang Amanah
"Pasti akan memberikan doa, mendoakan dan memberikan dukungan, apalagi kalau kita harapkan bahwa jadi pemimpin adalah yang amanah,"
Penulis: Chaerul Umam
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Chaerul Umam
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjelaskan tujuannya menyambangi kediaman Presiden le-4 RI, Abdurrahman Wahid atau Gus Dur di kawasan Ciganjur, Jakarta Selatan.
Kedatangann dalam rangkan meminta doa restu terkait pencalonannya sebagai presiden untuk periode kedua.
"Terakhir tadi saya mohon doa restu Ibu Sinta Nuriyah (istri almarhum Gus Dur)," kata Jokowi, Jumat (7/9/2018).
Baca: Agus Hermanto: Kurangi Impor untuk Perkuat Rupiah
Dalam kesempatan tersebut Jokowi diterima Sinta Nuriyah Wahid, Yenny Wahid, dan Alissa Wahid.
Jokowi juga mengakui kedatangannya untuk mengucapkan selamat ulang tahun kepada almarhum Gus Dur.
"Jadi hari ini saya ingin mengucapkan selamat ulang tahun untuk almarhum Gus Dur yang ke-78," ucap Jokowi.
Baca: Komisi II Tekankan Pentingnya Edukasi dan Sosialisasi Pemilu
Sementara itu, Sinta Nuriyah Wahid, mengatakan akan mendoakan Jokowi agar menjadi pemimpin yang amanah dan berpihak kepada kepentingan rakyat.
"Pasti akan memberikan doa, mendoakan dan memberikan dukungan, apalagi kalau kita harapkan bahwa jadi pemimpin adalah yang amanah," ucap Sinta.
Baca: Sang Adik Temukan Kakaknya Telah Tewas Tergantung di Kamar Mandi
"Seorang pemimpin itu harus berdasarkan kepada kepentingan rakyatnya bukan pada kepentingan golongan atau sebagainya," katanya.