Hanya Tamu yang Punya Undangan yang Boleh Masuk Arena Debat Capres
Sebanyak 2 ribu personel Polri dibantu TNI akan dikerahkan untuk mengamankan acara debat perdana capres-cawapres Pilpres 2019.
Editor: Malvyandie Haryadi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hotel Bidakara yang berada di Jalan Gatot Subroto Kaveling 71-73, Pancoran, Jaksel itu juga menjadi lokasi debat Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta 2017.
Sebanyak 2 ribu personel Polri dibantu TNI akan dikerahkan untuk mengamankan acara debat perdana capres-cawapres Pilpres 2019 di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, pada Kamis, 17 Januari 2019.
"Tentunya nanti dari Polda Metro Jaya sedang mempersiapkan hampir 2.000 personel kami persiapkan untuk melakukan pengamanan tersebut," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Argo Yuwono.
Menurut Argo, akan ada pengalihan arus lalu lintas di sejumlah akses jalan dari dan menuju Hotel Bidakara tempat pelaksanaan debat capres-cawapres. Di titik-titik jalan tersebut juga akan mendapat pengamanan dari petugas untuk keamanan dan kelancaran acara. "Nanti H-1 saya sampaikan lagi," kata dia.
Baca: Mengintip Lokasi Debat Perdana Pilpres 2019: Tak Ada Makanan Khusus untuk Jokowi
Kepolisian mengimbau pendukung kedua pasangan calon agar menjaga ketertiban saat debat capres-cawapres. Saat ini, pihak polda masih terus berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait untuk memastikan jumlah massa yang akan hadir di acara debat tersebut.
"Berharap kepada para pendukung pasangan masing-masing capres-cawapres untuk melaksanakan, mendukung kegiatan ini untuk berlangsung dengan baik dan lancar sampai selesai kegiatan," kata Argo.
Baca: Disindir Menjemput Mantan Usai Nyanyi Lagu Topeng Ariel, Respons Luna Maya Buat Studio Langsung Riuh
Komisioner KPU Wahyu Setiawan mengatakan, untuk mengantisipasi membludaknya massa pendukung kedua calon yang datang dan potensi gesekan, pihaknya berencana memasang dua layar raksasa di sekitar lokasi debat.
"Di area Hotel Bidakara juga. Nanti dipisahkan antar-pedukungnya, nanti ada mekanisme bahwa masing-masing pendukung nonton bareng dipisah, untuk menghindari hal-hal yang tak diinginkan," jelasnya.
Akan Pertemukan Mega dan SBY
Wahyu menyatakan, KPU sudah siap untuk menyelenggarakan debat perdana Pilpres 2019 pada 17 Januari mendatang di Hotel Bidakara.
"Secara teknis dapat kami sampaikan bahwa persiapan debat pertama lancar tidak ada kendala yang berarti. Kami terus berkoordinasi dengan para pihak baik TV penyelenggara, TKN, BPN, pihak hotel, pihak keamanan, kami siap melaksanakan debat pertama," ujar Hal itu dikatakan Komisioner KPU Wahyu Setiawan di kantornya.
KPU membuat sejumlah aturan untuk menjaga ketertiban dan keamanan acara debat tersebut. Di antaranya undangan untuk tamu yang bisa menyaksikan langsung di dalam ruang debat hanya 500 orang. Dan hanya tamu yang membawa undangan dari KPU yang diizinkan memasuki arena debat.
Dari 500 undangan, sebanyak 100 undangan untuk masing-masing pendukung capres-cawapres Jokowi-Ma'ruf dan Prabowo-Sandiaga Uno, dan 300 undangan sisanya untuk undangan khusus dari KPU.
KPU berencana mengundang sejumlah tokoh untuk hadir dan menyaksikan secara langsung debat perdana antara pasangan Jokowi-Ma'ruf dan Prabowo-Sandiaga Uno.
Di antara tokoh itu adalah presiden dan wakil presiden RI beberapa periode yang lalu, seperti BJ Habibie, Megawati Soekarnoputri, dan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) . Selain itu, KPU juga akan mengundang Wapres Jusuf Kalla.
"Kami juga undang tokoh bangsa, Presiden ke-3, Presiden ke-5, Presiden ke-6 dan para mantan wapres dalam hal ini Tri Sutrisno dan Hamzah Haz," kata Wahyu. (tribun network/yan/dit/coz)