Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Debat Presiden Akan Digelar Perdana Nanti Malam, Ini Rambu-rambunya

Debat perdana ini akan dipandu oleh dua moderator, mantan jurnalis Ira Koesno dan jurnalis senior Imam Priyono.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Debat Presiden Akan Digelar Perdana Nanti Malam, Ini Rambu-rambunya
Tribunnews/JEPRIMA
Ketua KPU Arief Budiman (tengah), Anggota Komisioner KPU Hasyim Asyari (kiri) dan Anggota Komisioner KPU Wahyu Setiawan (kanan) saat menggelar konferensi pers terkait persiapan debat pertama Capres dan Cawapres di Gedung KPU, Jakarta Pusat, Rabu (16/01/2019). Pada jumpa pers tersebut Ketua KPU juga membahas mengenai pemasukan nama Oesman Sapta Odang (OSO) ke dalam Daftar Calon Tetap (DCT) anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Pemilu 2019 namun dengan syarat OSO harus mundur dari kepengurusan partai politik.(Tribunnews/Jeprima) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Debat perdana Pilpres 2019 digelar Komisi Pemilihan Umum ( KPU), Kamis (17/1) malam ini. 

Debat dimulai pukul 20.00 WIB di empat lembaga penyiaran, Kompas TV, TVRI, RTV dan RRI. Tempat penyelenggaraan debat yaitu Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta Selatan. 

Peserta debat perdana adalah pasangan capres cawapres, Joko Widodo-Ma'ruf Amin dan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. Tema yang diangkat yaitu hukum, HAM, terorisme dan korupsi. 

Debat perdana ini akan dipandu oleh dua moderator, mantan jurnalis Ira Koesno dan jurnalis senior Imam Priyono. 

Disediakan waktu selama 89 menit 55 detik dalam penyelenggaraan debat pertama. Nantinya, debat akan dibagi ke dalam enam segmen. 

Segmen pertama, penyampaian visi-misi pasangan calon presiden dan wakil presiden. Disediakan waktu selama 23 menit 15 detik untuk kedua pasangan calon memaparkan visi-misi mereka ke hadapan publik. 

Segmen kedua dan ketiga adalah debat dengan metode pertanyaan terbuka. Waktu yang disediakan sekitar 31 menit. 

Berita Rekomendasi

Dalam segmen itu, moderator debat akan menyampaikan pertanyaan kepada paslon, yang mana paslon sebelumnya telah mendapat kisi-kisi pertanyaan dari KPU. Masing-masing paslon akan diberi 1 pertanyaan dari setiap tema. 

Baca: Fahri Hamzah: Divestasi Freeport, Skandal Utang Gelap Inalum

Segmen keempat dan kelima adalah debat dengan metode pertanyaan tertutup. Waktu yang dialokasikan dalam segmen ini sekitar 26 menit. 

Metode ini memberikan kesempatan kepada pasangan calon memberikan pertanyaan ke pasangan calon lainnya. 

Segmen terakhir adalah pernyataan penutup (closing statement). Alokasi waktu untuk segmen ini 11,30 menit. 

Disepakati dua kubu 

Selama debat, pasangan capres-cawapres diimbau untuk tak memberikan pertanyaan spesifik mengenai contoh kasus tertentu pada paslon lainnya. 

Alih-alih meminta pernyataan sikap kandidat terhadap suatu kasus, paslon diminta fokus ke penggalian visi-misi, gagasan, dan pengetahuan, sebagaimana tujuan penyelenggaraan debat. 

Halaman
123
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas