Dahnil Simanjuntak: Prabowo Siapkan Banyak Kejutan saat Hadapi Jokowi
Dahnil menuturkan, kebijakan-kebijakan yang tidak pernah dan tidak bisa dikerjakan Jokowi, akan diungkap Prabowo
Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Banyak kejutan disiapkan calon presiden nomor urut 02, Prabowo Sunbianto, ketika menghadapi petahana Joko Widodo (Jokowi) dalam debat kedua, Minggu (17/2/2019) malam ini.
Hal itu ditegaskan Koordinator juru bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Dahnil Anzar Simanjuntak, kepada Tribunnews.com, Minggu (17/2/2019.
Malam nanti, KPU akan menggelar debat kedua, yang hanya diikuti capres. Adapun tema debat terkait isu energi, pangan, sumber daya alam, lingkungan hidup dan kehutanan, serta infrastruktur.
"Pasti banyak kejutan," ujar Mantan ketua umum Pemuda Muhammadiyah ini.
Dahnil Simanjuntak mengungkap kejutan yang akan diberikan sang capres dalam debat pilpres malam nanti. Apa itu?
Dahnil menuturkan, kebijakan-kebijakan yang tidak pernah dan tidak bisa dikerjakan Jokowi, akan diungkap Prabowo dalam debat kedua nanti malam.
Baca: Liverpool Punya 1 Kunci untuk Menangkan Liga Inggris Musim Ini
"Kejutan-kejutan kebijakan-kebijakan yang tidak pernah dan tidak bisa direalisasikan Pak Jokowi, pasti akan dihadirkan pak Prabowo," tegasnya.
Debat capres ke-2 Pilpres 2019 akan digelar pada Minggu (17/2/2019), kembali menghadirkan kedua capres, Joko Widodo dan Prabowo Subianto dengan tema energi dan pangan, sumber daya alam dan lingkungan hidup, serta infrastruktur.
Menurut rundown yang telah ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU), debat yang akan dimoderatori Tommy Tjokro dan Anisha Dasuki ini akan terdiri dari 6 segmen dengan durasi sekitar 1 jam 34 menit dan dimulai pukul 20.00 WIB.
Segmen pertama akan dimulai dengan opening ceremony, dilanjutkan pembacaan visi misi capres sesuai tema.
Segmen kedua dan ketiga akan diisi oleh pertanyaan yang telah disusun tim panelis mengenai tema debat.
Segmen keempat adalah debat eksploratif (debat bebas), debat bebas tersebut akan dilakukan pada segmen itu selama kurang lebih 16 menit. Moderator berhak mengatur Jalannya debat agar memberikan esensi debat dan menampilkan keberimbangan bagi kedua Capres.
Segmen kelima adalah debat inspiratif. Capres diberikan kesempatan untuk Saling Bertanya dan Saling Menanggapi. Pertanyaan seputar Tema Debat, yakni soal Infrastruktur, Energi dan Pangan, SDA dan Lingkungan Hidup.
Selanjutnya pada segmen keenam atau terakhir, kedua capres memberikan pernyataan penutup (closing statement) yang diharapkan bersifat membangun.