Ribuan WNI di Eropa Deklarasi Dukung Jokowi-Ma'ruf di Pilpres 2019
Tak hanya itu, jaminan kesehatan dan pendidikan juga cukup dirasakan masyarakat yang tinggal di Eropa.
Editor: Hasanudin Aco
Andi menjelaskan, deklarasi di Den Haag hanya titik awal. Deklarasi berikutnya akan digelar di Hamburg dan Berlin, Jerman.
Deklarasi serupa juga bakal digelar di Paris, Prancis; Genewa, Swiss; dan Oslo, Norwegia.
Deklarasi-deklarasi itu akan berlanjut sampai 13 April, pemungutan suara di luar negeri.
“Akan ada juga konsolidasi lagi, terutama untuk menyuarakan ayo memilih jangan golput dan tentunya mengarah ke 01 dukungannya, tapi gerakannya dimulai berderet-deret di kota kota terutama di Eropa,” ujarnya.
Targetnya, Andi menegaskan, Jokowi-Ma’ruf menang tebal di Eropa.
Selain itu, konsolidasi demokrasi bisa lebih mantap dilakukan dan Jokowi diharapkan lebih kuat menjalankan programnya.
"Mereka juga meminta jaga betul Pilpres 2019 supaya benar benar menguatkan konsolidasi demokrasi kita, menguatkan paham kebangsaan kita NKRI sehingga tidak terjadi seperti di negara negara Eropa. Tiba-tiba ada kelompok kelompok politik yang masuk lewat proses demokrasi tapi menggunakan cara-cara nondemokratis, berusaha membongkar pondasi-pondasi negara itu yang mereka tidak inginkan,” ujarnya.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "1.000 WNI di Eropa Deklarasi Dukung Jokowi-Ma'ruf"
Penulis : Ihsanuddin
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.