Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jokowi Minta Tapanuli Utara Bisa Meraih Suara Paling Sedikit 97 Persen

Jokowi meminta paling tidak di Pilpres ini, Tapanuli Utara bisa meraih suara paling sedikit 97 persen.

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Jokowi Minta Tapanuli Utara Bisa Meraih Suara Paling Sedikit 97 Persen
Tribunnews.com/Theresia Felisiani
Jokowi saat silaturahmi dengan masyarakat Tapanuli Raya di Lapangan Siborong-borong, Tapanuli Utara, Sumatera Utara, Jumat (15/3/2019). TRIBUNNEWS.COM/THERESIA FELISIANI 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani

TRIBUNNEWS.COM, TAPANULI UTARA - Calon Presiden (Capres) nomor urut 01, Joko Widodo minta masyarakat Tapanuli Raya kembali memenangkan dirinya dalam Pilpres 17 April 2019 mendatang.

Permintaan ini disampaikan Jokowi saat melakukan silaturahmi dengan masyarakat Tapanuli Raya di Lapangan Siborong-Siborong, Tapanuli Utara, Sumatera Utara, Jumat (15/3/2019).

"Kita ingat semua di tahun 2014, Tapanuli Utara mendapatkan 93 persen. Saya ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya. Tapi untuk 17 April 2019, maunya berapa? 100? Kalau enggak dapat 100, hati-hati. Janji ya," ujar Jokowi di hadapan warga yang hadir di tengah lapangan.

Jokowi meminta paling tidak di Pilpres ini, Tapanuli Utara bisa meraih suara paling sedikit 97 persen.

"Paling sedikit 97 persen, mau ndak? Paling sedikit 97 persen, masa naik 4 persen saja enggak bisa. Dulu saya enggak ke sini bisa 93 persen, sekarang ke sini masa ndak bisa nambah 4 persen? Sanggup enggak?," tanya Jokowi.

Baca: Kisah Tiga Mahasiswa Indonesia Lolos dari Maut Setelah Berlindung di Rumah Penduduk Sekitar Masjid

Merespon itu, warga langsung menjawab bisa dan siap memenangkan Jokowi-Ma'ruf Amin.
Jokowi juga minta kepada para pendukungnya di Tapanuli Utara untuk berbondong-bondong hadir ke TPS pada 17 April mendatang.

Berita Rekomendasi

"Waktu kita tinggal 34 hari, sangat sempit sekali. Saya minta kita semua kerja keras. Tolong tanggal 17 April, tetangga, temen handai taulan, semuanya diajak ke TPS," pinta Jokowi yang disambut tepuk tangan okeh warga.

Menurut Jokowi, suara di Tapanuli Utara nantinya diyakini bisa menutupi suara pasangan nomor urut 01 yang kalah di wilayah lain.

"Beri tahu semuanya, jangan sampai 1 orang pun golput, karena 1 suara sangat penting bagi kita untuk memenangkan tanggal 17 April nanti," tambah Jokowi.

Terakhir Jokowi berjanji bakal kembali ke Tapanuli Utara jika di Pilpres nanti bisa meraih suara minimal 97 persen.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas