Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Prabowo Mengaku Muak Melihat Kondisi Bangsa Sekarang Ini

Calon Presiden Nomor urut 02 Prabowo Subianto mengaku muak melihat kondisi bangsa Indonesia saat ini.

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Prabowo Mengaku Muak Melihat Kondisi Bangsa Sekarang Ini
Tribunnews/JEPRIMA
Calon Presiden nomor urut 01 Prabowo Subianto saat memberikan orasi politik didepan masa pendukung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, Minggu (7/4/2019). Pada orasi politik tersebut Prabowo mengajak pendukungnya untuk mencoblos dirinya.(Tribunnews/Jeprima) 

Laporan Wartawan Tribunnews, Taufik Ismail

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Calon Presiden Nomor urut 02 Prabowo Subianto bercerita dirinya pernah ditanya seorang wartawan asing soal pencalonannya dalam Pelpres 2019.

Wartawan asing tersebut bertanya mengapa masih mau menjadi calon presiden padahal sudah mapan.

Hal itu dikemukakan Prabowo Subianto saat pidato dalam kampanye akbar di Stadion Gelora Bung Karno Jakarta, Minggu, (7/4/2019).

Baca: Ketika Jokowi Mengingatkan Pendukungnya yang Naik ke Atas Pohon Saat Kampanye di Tangerang

"Saudara-saudura saya katakan ke wartawan asing itu, dia tanya kenapa mau maju ke politik, anda kan sudah mapan, bagian dari elite ngapain masih berjuang di politik. saya jawab, saya jawab dalam bahasa inggris i am digusted. Saya muak," kata Prabowo Subianto.

Prabowo mengaku muak karena korupsi di Indonesia sudah parah.

Korupsi tersebut menyebabkan sumber daya Indonesia terus digerogoti.

Karena itu, tidak heran bila di Indonesia masih ada krisis air bersih dan orang kelaparan.

Baca: Prabowo Minta Maaf dan Sandi Ucap Terima Kasih Setelah Kampanye Akbar, Jokowi Katakan Ini

Berita Rekomendasi

"Korupsi ini menghilangkan sumber daya ekonomi yang seharusnya untuk rakyat. Rakyat kita banyak yang air bersih aja enggak bisa punya. Republik apa yang enggak bisa beli air bersih untuk rakyatnya. Banyak rakyat kita yang kelaparan enggak bisa makan. Republik apa 73 tahun merdeka rakyatnya ada yang gantung diri tidak bisa kasih makan untuk anak-anaknya," kata Prabowo.

Menurut Prabowo, kondisi Indonesia sekarang ini, bukan lah negara yang dicita-citakan para pendiri bangsa.

Baca: Zulkifli Hasan: Kampanye Akbar Prabowo-Sandiaga di GBK Membanggakan dan Mengharukan

Para pendiri bangsa tidak rela melihat kekayaan negaranya lari ke luar negeri.

"Saya muak dengan keadaan ini. ini bukan republik yang saya bela, ini bukan republik yang saya pertaruhkan nyawa saya ini bukan republiknya bung Karno, bukan republiknya bung Hatta, bukan republiknya pendiri bangsa-bangsa kita. ini adalah republik yang sudah dirampok dari rakyat Indonesia," katanya.

Cerita Prabowo soal TDL

Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto mengaku memiliki sejumlah pakar yang selalu berdiskusi dengannya.

Satu dari sejumlah pakar tersebut Mantan Menko Maritim Rizal Ramli.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas